TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kenali Pelecehan Seksual: Definisi, Ciri-ciri, hingga Cara Mencegahnya

Waspada! Pelecehan seksual bisa terjadi di mana saja

ilustrasi korban pelecehan seksual (pexels.com/Rodnae Productions)

Kasus pelecehan seksual marak terjadi, tetapi banyak orang yang tidak mengenali cirinya. Akibatnya, sulit untuk mencegah tindakan tersebut, baik yang dialami oleh diri sendiri maupun orang lain.

Mengetahui ciri-ciri pelecehan seksual bisa menjadi bentuk perlindungan pada diri sendiri. Selain itu, ulasan berikut ini akan membahas tentang cara mencegah hingga cara menanganinya. Simak lebih lanjut, ya!

1. Definisi pelecehan seksual

ilustrasi pelecehan seksual (pexels.com/Rodnae Productions)

Sebelum membahas lebih lanjut tentang pelecehan seksual, kita perlu ketahui definisinya. Pelecehan seksual adalah suatu tindakan yang tidak diharapkan sehingga menyebabkan seseorang merasa tidak nyaman, risi, dan terganggu, serta dilakukan dengan cara memaksakan sesuatu yang bersifat seksual.

Penyebabnya sering diawali dengan pelaku yang merasa memiliki kekuasaan lebih terhadap korban dan keinginannya mencari kesempatan. Pelaku pelecehan seksual sering menganggap hal ini sepele dan hanya sekadar guyonan, padahal sebenarnya ini adalah masalah yang sangat serius. Terlebih lagi, korban pelecehan seksual akan merasakan dampak pada fisik maupun psikis yang tidak mudah disembuhkan dan dihilangkan.

Baca Juga: 4 Fakta Tentang Pelecehan Seksual yang Jarang Disadari Orang Awam

2. Ciri-ciri pelecehan seksual

ilustrasi pelecehan seksual (pexels.com/Trinity Kubassek)

Adapun beberapa ciri-ciri pelecehan seksual yang perlu kamu ketahui agar kamu bisa bertindak tegas bila terjadi di sekitarmu, antara lain:

  • Menyentuh bagian tubuh dengan tujuan seksual tanpa seizinmu. Jangankan menyentuh area sensitif, seseorang yang mencoba untuk merangkul atau memegang tangan tanpa izin terlebih dahulu sudah termasuk ciri pelecehan seksual.
  • Sering melontarkan lelucon yang berhubungan dengan seks. Bercanda memang diperbolehkan, tetapi ada batasannya. Jika sudah mulai membuat lelucon dengan membahas bentuk tubuh orang lain, maka sudah termasuk pelecehan seksual, lho!
  • Catcalling yang biasanya dilakukan oleh seseorang yang tidak dikenal dengan mengajak seseorang berkencan, ingin berkenalan, dan lainnya.
  • Mengajak berhubungan intim secara terang-terangan ataupun tersirat, apalagi sampai memaksamu dengan berbagai cara, hal ini sudah jelas termasuk dalam pelecehan seksual.
  • Seseorang menempelkan anggota tubuhnya secara disengaja. Ini sering terjadi bila kamu menaiki kendaraan umum yang sedang ramai dan penuh, lalu ada seseorang yang mencari kesempatan dengan menempelkan tubuhnya ke orang lain dengan dalih situasi yang sesak. Ini adalah pelecehan seksual, sehingga kamu perlu lebih sigap. Segera lapor ke petugas sekitar atau minta tolong orang sekitarmu.

3. Dampak pelecehan seksual

ilustrasi korban pelecehan seksual (pexels.com/Kat Smith)

Dampak yang dirasakan bagi korban pelecehan seksual tidak bisa dianggap enteng, karena sangat mempengaruhi hidup mereka. Berikut ini terdapat beberapa dampaknya, antara lain:

  • Dampak psikologis, seperti mengalami trauma bahkan bisa mengganggu fungsi otak korban pelecehan seksual.
  • Dampak fisik, bisa terjadi penyakit menular seksual (PMS) yang dapat menyebabkan kemandulan dan kanker leher rahim.

Di bawah ini terdapat beberapa gejala yang ditunjukkan oleh korban pelecehan seksual, yaitu:

  • Membenci diri sendiri secara berlebihan
  • Mulai kesulitan untuk percaya kepada orang lain
  • Merasa gelisah dan tidak aman
  • Mudah naik pitam atau marah 
  • Mengalami gangguan tidur
  • Mengalami kecemasan

4. Cara mencegah pelecehan seksual

ilustrasi menolak (pexels.com/Monstera)

Jika kamu sudah memahami ciri-ciri pelecehan seksual, kamu juga perlu mengetahui cara mencegah hal ini agar tidak terjadi. Kamu bisa lakukan beberapa pencegahan di bawah ini:

  • Menghindari pembicaraan yang berbau seksual, karena pelecehan seksual bisa dimulai dari hanya sekadar perbincangan ini.
  • Jangan memberikan kepercayaan penuh kepada orang yang tidak terlalu dikenal.
  • Bersikap tegas kepada orang yang sudah mulai melakukan tindakan tidak senonoh di luar akal sehat manusia.
  • Kuasai teknik bela diri yang cocok untuk melumpuhkan para pelaku pelecehan seksual, agar bisa menghentikan tindakan pelecehan seksual.
  • Jangan takut untuk minta tolong kepada orang lain bila ada yang bersikap kurang ajar.
  • Kamu perlu percaya diri dan terlihat berani, sebab pelaku akan lebih menciut bila target korban menunjukkan sisi percaya diri dan berani.
  • Membawa alat perlindungan bila hal yang tidak diinginkan terjadi, seperti membawa semprotan merica, semprotan cabai, atau alat setrum di tasmu.

Baca Juga: 5 Langkah yang Harus Kamu Lakukan saat Melihat Pelecehan Seksual

Verified Writer

Fajrina Annisa

I write what I like and what I see.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya