TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Fokus Berkendara, Jangan Lupa Makan Dulu, ya!

terapkan tips ini agar bisa berkendara dengan aman

ilustrasi mengendarai mobil (pexels.com/Karolia Grabowska)

Berkendara jarak jauh tentu membuat seseorang jenuh. Sehingga, memungkinkan seseorang menjadi hilang konsentrasi serta tingkat fokus pun menurun. 

Menjaga tingkat kefokusan dalam berkendara memanglah sulit, karena kamu perlu menemukan cara tersendiri agar selalu konsentrasi. Bagi kamu yang sedang mencari tips fokus berkendara, berikut deretan tips-nya. Jangan lupa diterapkan, ya!

1. Bawa teman atau saudara untuk menemani selama berkendara

ilustrasi mengendarai motor (pexels.com/cottonbro)

Salah satu hal yang paling ampuh untuk menjaga fokus dan konsentrasi selama berkendara yaitu mengajak teman atau saudaramu untuk menemani ke tempat tujuan. Kamu bisa melakukan perbincangan ringan selama berkendara atau setidaknya kamu tidak akan tiba-tiba kehilangan fokus selama berkendara karena ada keberadaan orang lain yang membuatmu tetap waspada.

Kamu juga bisa meminta mereka untuk setidaknya bersuara agar kamu tetap sadar dan tetap fokus selama di jalan. Sehingga hal ini bisa membuatmu terhindar dari terdiam hingga pikiranmu terhenti secara mendadak karena kehilangan fokus sebab kamu berkendara selama berjam-jam. Banyak orang yang mengalami kondisi ini, tentunya akan sangat berbahaya, lho!

2. Dengarkan lagu yang tepat

ilustrasi mendengarkan lagu (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Banyak orang yang mendengarkan lagu selama melakukan aktivitas, seperti ketika sedang berkendara. Kamu bisa mendengarkan lagu selama berkendara untuk menjaga fokusmu, tetapi pilihlah lagu yang tepat.

Kamu bisa pilih lagu kesukaanmu, namun pastikan bukan lagu yang membuatmu mengantuk selama di perjalanan. Selain itu, perhatikan volume lagu yang kamu dengarkan, lebih baik jangan terlalu kencang dan terlalu pelan agar kamu bisa tetap waspada sambil menjaga fokusmu dengan mendengarkan lagu kesukaanmu.

Dikutip Seat Media Center, terdapat beberapa lagu yang cocok untuk didengarkan selama berkendara, yaitu:

  • Bohemian Rhapsody - Queen
  • Wonderwall - Oasis
  • I Gotta Feeling - Black Eyed Peas
  • Livin' on A Prayer - Bon Jovi
  • Dancing Queen - ABBA

Baca Juga: 5 Cara Memilih Sepatu Berkendara Offroad yang Paling Tepat dan Aman

3. Makan terlebih dahulu sebelum berkendara jauh

ilustrasi makan (pexels.com/Flo Dahm)

Perut yang kosong akan membuatmu merasa kelaparan sepanjang perjalanan, sehingga kamu tidak bisa fokus dan mulai kehilangan konsentrasi selama berkendara. Kamu harus makan terlebih dahulu sebelum kamu pergi ke tempat tujuan yang akan kamu datangi.

Pastikan perutmu sudah terisi makanan dan minum yang disesuaikan dengan kebutuhanmu. Bila tidak sempat, setidaknya kamu harus minum air putih ataupun roti.

Ingat, kamu akan berada di perjalanan yang tidak bisa diprediksi situasinya, sehingga usahakan makan dulu sebelum pergi ke suatu tempat dan jangan biarkan perut dalam kondisi lapar selama berkendara.

4. Coba berbicara sendiri untuk menjaga fokusmu

ilustrasi mengendarai mobil (pexels.com/Oleksandr Pidvalnyi)

Jika kamu tidak ditemani oleh teman atau saudaramu selama berkendara, maka jalan satu-satunya yaitu kamu mengajak dirimu sendiri untuk berbicara. Meskipun terlihat cukup aneh, tetapi tips ini cukup ampuh untuk membuat dirimu tetap fokus dan konsentrasi.

Namun, bila kamu mengendarai motor, pastikan kamu menggunakan helm, masker, dan kaca mata, ya! Kamu juga bisa mengulangi kata atau kalimat yang kamu sukai selama berkendara sehingga kamu tidak kehilangan fokusmu selama di perjalanan.

Baca Juga: 5 Alasan Harus Mematikan Lampu Kabin Mobil Saat Berkendara Malam

Verified Writer

Fajrina Annisa

I write what I like and what I see.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya