TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Alasan Kita Memang Sebaiknya Punya Sikap 'Bodo Amat'

Biar gak stres guys!

dramabeans.com

Banyak pesan kehidupan yang menyatakan bahwa kita harus bisa menghargai satu sama lain. Sebagai makhluk paling berakal dan punya hati, manusia pun “dituntut” untuk saling membantu. Namun, seringkali kita merasa hal itu justru menyebalkan saat sudah kelewat batas.

Contoh gampangnya adalah kita tidak bisa menghindari komentar orang-orang terhadap apa yang kita lakukan. Ya, mungkin komentar itu bisa jadi bantuan supaya kita bisa jadi lebih baik. Namun, kebiasaan ini bak pisau bermata dua—salah menangkap bisa bikin kita jadi stres.

Makanya, sejatinya kita juga harus punya sikap bodo amat. Bukan karena egois, tapi ada alasan yang lebih logis soal ini.

1. Kita yang paling bertanggung jawab atas kehidupan sendiri

dramabeans.com

Masing-masing dari kita pastinya sudah punya agenda hidup sendiri. Kita merancang perjalanan hidup sejak kecil, menentukan cita-cita, sampai mempersiapkan kehidupan di masa tua. Dalam prosesnya pasti akan ada banyak campur tangan dari orang lain.

Tapi perlu diingat, yang paling bertanggung jawab dalam kehidupan ini adalah diri kita sendiri. Dengan bersikap bodo amat, kita akan lebih fokus menjalani kehidupan yang sudah dirancang sebelumnya.

2. Selamat dari jerat drama kehidupan orang lain

dramabeans.com

Gak jarang ya, saat kita mengikuti saran orang lain untuk menyelesaikan masalah pribadi, bukannya permasalahan itu selesai malah menambah masalah lain. Jadinya drama berketerusan yang bikin diri ini lelah.

Makanya, bodo amat sebenarnya jadi solusi paling tepat jika sudah terlalu banyak orang yang campur tangan menyelesaikan masalah kita. Bodo amat di sini konteksnya adalah kita memilah mana saran yang benar-benar tepat untuk menyelesaikan masalah tersebut. Bukan serta merta menolak masukan-masukan tersebut.

Baca Juga: 7 Tipe Orang yang Perlu Kamu Hadapi dengan Sikap 'Bodo Amat'

3. Kita akan lebih nyaman jalani hidup

dramabeans.com

Gak mendengarkan komentar orang lain jelas akan memberi pengaruh positif terhadap pemikiran dan kesehatan mental. Kita jadi gak memikirkan hal apa yang semestinya dilakukan demi membuat orang lain puas. Ingat lagi, kebahagiaan dan kesuksesanmu itu adalah tanggung jawab diri sendiri. Orang lain sama sekali tidak punya kewajiban untuk membuatmu bahagia. Jadi, standar bahagia itu harus kita tentukan sendiri.

Kita yang paling tahu apa yang kita sukai, apa yang bikin kita senang, apa yang bikin kita bahagia. Jadi, cobalah bersikap bodo amat sesekali.

4. Bersikap bodo amat mencegah kita membuang-buang energi

dramabeans.com

Berusaha mengikuti standar orang lain itu sungguh melelahkan bukan? Secara tak sadar kita melakukan hal yang tidak disukai, hingga membuat tubuh lemah dan sakit-sakitan.

Maka, bersikap bodo amat akan mencegah kita mengalami hal tersebut. Kita jadi bisa menyimpan energy lebih banyak untuk membuat diri ini lebih bahagia sebagaimana standar yang sudah ditetapkan.

5. Bentuk ketegasan diri, orang lain akan lebih segan kalau tahu hal yang tidak cocok sama kita

dramabeans.com

Kalau kita terlalu sering mendengarkan komentar dan saran orang kemudian melakukan semuanya, menunjukkan bahwa kita ini mudah disetir. Jangan mau jadi follower! Kita harus tegas pada diri sendiri soal mana yang baik dan buruk pengaruhnya buat hidup.

Bila orang lain tahu batasan itu, tentu mereka akan segan dan tidak memaksa kita melakukan saran yang diberikannya. Di sisi lain, kita juga jadi lebih tenang menyelesaikan masalah sendiri.

Baca Juga: 10 Quotes Mark Manson di Buku: "Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat"

Verified Writer

Gendhis Arimbi

Storyteller

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya