TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Momen Kesedihan yang Pasti Dirasakan oleh Kamu yang Merantau

#GoodLife Namun kamu belajar menjadi dewasa dan mandiri!

Pexels/Min An

Pergi merantau untuk mewujudkan cita-cita memang tak pernah segampang itu. Ada banyak kesedihan yang pasti dirasakan oleh anak rantau yang harus dihadapi.

Namun semua itu tentunya mampu mengajarkan kita supaya menjadi sosok yang lebih baik. Inilah 5 momen kesedihan yang selalu dirasakan oleh anak perantauan, apakah kamu pernah merasakannya?

1. Kamu bersedih karena momen besar seperti lebaran atau natal tak bisa pulang

Pexels/ Nikolai Ulltang

Sudah menjadi hal umum jika saat lebaran atau natal anak perantauan tak bisa pulang. Mahalnya ongkos pesawat untuk pulang menyebabkan anak rantau memilih tak pulang. Walau pahit dan tak bisa merayakan hari raya, anak rantau tak punya pilihan.

Baca Juga: Buat Kamu yang Mau Merantau, Ini Lho Bedanya Kehidupan Asrama & Kosan

2. Kamu merasa kehilangan dan sedih karena saat sakit di perantauan kamu tak bisa dirawat oleh orangtua

Pexels/Rawpixels

Momen selanjutnya yang selalu membuat sedih adalah saat sakit kamu harus menjaga dirimu sendiri karena terpisah jauh dengan orangtua. Meskipun harus terpisah jauh namun kamu tetap harus bertahan dan merawat dirimu sendiri.

3. Kamu tak bisa pulang saat ayah atau ibumu sakit

Pexels/Min An

Hal yang paling menyesakan jiwa adalah ketika harus mengetahui kabar jika orang tua kita sakit namun kita tak bisa berkunjung karena mahalnya biaya transportasi. Apalagi jika orangtua sakit keras, kita cuma bisa berdoa agar semuanya baik-baik saja.

4. Kamu merasa sangat kehilangan saat mereka berkunjung kepadamu namun mereka harus pulang kembali ke kampung halaman

Pexels/Creativ vix

Momen ini tak kalah menyedihkan bukan? Apalagi jika orang tua harus pulang kembali ke kampung halaman setelah bertemu denganmu. Pastinya kamu akan merasa sedih karena harus berpisah lagi dengan mereka bukan?

Baca Juga: 10 Masakan Mama yang Pasti Kamu Rindukan di Perantauan, Setuju Gak?

Verified Writer

Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya