TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Karya Lokal yang Mendunia, Dijamin Bikin Lebih Bangga!

Memang sudah saatnya Indonesia bersinar

sarasvati.co.id

Kata siapa karya lokal kita kalah sama luar negeri? Beberapa prestasi di bawah ini bisa menunjukkan pada kita, kalau karya lokal mendunia itu adalah hal yang sangat mungkin terjadi:

1. PicMix, aplikasi media sosial berbasis foto

goandroidapps.com

Di kalangan orang yang hobi melakukan photo editing, aplikasi yang satu ini pastilah tak terasa asing. PicMix yang telah mendunia ini ternyata ditemukan oleh pengembang asal Indonesia lho, yakni Inovidea Magna Global. Hingga tahun 2016 lalu, tercatat sudah 26 juta pengguna telah terdaftar secara global. Keren, ya?

2. Radio kayu nan vintage dari Magno

designyatra.com

Di era modern seperti sekarang ini, ternyata keberadaan radio masih diminati, lho. Lebih tepatnya peluang itulah yang dilihat oleh Singgih Susilo, tatkala ia membuat Magno. Produk radio yang dibuat tak hanya baik dari segi fungsi. Dari segi estetika, radio kayu ini tergolong unik dengan pilihan kayu terbaik dan ramah lingkungan, serta desain model bergaya vintage. Peminatnya banyak sekali, sampai ke luar negeri!

3. Kompor ramah lingkungan dari Nurhuda

youtube.com/martinchan

Meski di dalam negeri tak begitu ramai dikenal, namun di kalangan mancanegara jumlah permintaan akan produk yang ini begitu tinggi. Dibesut oleh salah satu dosen asal Universitas Brawijaya Malang, kompor berbasis biomassa ini memiliki kadar emisi gas buang yang rendah, sesuai standar dari WHO. Beberapa negara yang sudah mengimpor ialah Norwegia, India, dan Meksiko.

4. Game Icon Pop, siapa yang tak pernah memainkannya?

youtube.com/thegameanswers

Mulai dari tebak-tebakan judul film, hingga menebak nama penyanyi adalah beberapa permainan yang dapat kita lakukan di Icon Pop. Saat kemunculannya, game asal pengembang dari Indonesia sangat viral, bahkan sempat menduduki peringkat pertama downloaded games di beberapa negara seperti Inggris, Filipina, dan Australia.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya