TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal yang Harus Dilakukan saat Merasa Hilang Arah dalam Hidup

Tetap fokus pada hal yang dapat dikendalikan

ilustrasi merasa kehilangan arah dalam hidup (pexels.com/Helena Lopes)

Kehilangan arah mati angin dalam hidup kerap membuat kita kebingungan. Bahkan kita bisa merasa hampa lantaran tak tahu harus berbuat apa dalam menjalani hidup. Perasaan demikian hadir ketika dalam prosesnya kita menemui beragam kendala, perubahan, dan hal-hal tak terduga lainnya yang berada di luar kendali.

Sejatinya kondisi demikian wajar dialami oleh setiap orang, namun kita tetap tak boleh menyerah. Meskipun kondisinya tidak mudah, kita harus menerima kenyataan bahwa kehidupan kita tetap layak diperjuangkan. Terapkan beberapa cara berikut supaya kita bisa melewati fase hilang arah dalam hidup.

Baca Juga: 5 Kebenaran Mutlak yang Harus Diketahui untuk Berhasil dalam Hidup

1. Menerima realitas yang saat ini terjadi

ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Terkadang kita bisa mengalami kondisi di mana kehidupan yang dijalani terasa tak ada arahnya. Seolah kita tak tahu apa yang hendak dituju. Sejatinya hal demikian salah satunya disebabkan lantaran terdapat realitas yang berjalan tak selaras dengan harapan dan kita sulit untuk menerimanya. Sehingga tercipta gejolak penolakan dalam diri terhadap keadaan yang sedang terjadi.

Kunci dari persoalan tersebut yakni kita harus bisa beradaptasi dengan keadaan. Artinya, kita berusaha menghadirkan hati yang lapang untuk berdamai dengan setiap kondisi. Menerapkan hal tersebut akan membuat kita kembali menemukan arah hidup yang ingin dituju.

2. Berkenalan kembali dengan diri sendiri

ilustrasi berdialog dengan diri sendiri (pexels.com/SHVETS production)

Perasaan hilang arah dalam hidup sejatinya wajar dialami saat kita tak benar-benar tahu mengenai gambaran masa depan yang diharapkan. Meskipun demikian, kita tak boleh membiarkannya begitu saja. Sebab, hal itu bisa membuat kita benar-benar tak memiliki tujuan jika tak segera diatasi.

Salah satu solusinya yakni dengan kembali mengenal diri sendiri. Ajak diri sendiri untuk berdialog mengenai apa yang sebenarnya diinginkan dalam hidup. Dengan begitu, kita bisa menjalani hidup dengan lebih tenang lantaran kita telah mengetahui makna yang sebenarnya atas keberadaan kita dalam hidup.

3. Merenungkan kembali perjalanan hidup yang telah dilalui

ilustrasi perempuan merenung (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Terkadang perasaan hilang arah dalam hidup dapat mengganggu aktivitas yang dijalani. Kita menjadi tidak fokus dalam setiap tindakan lantatan ketidakpastian terhadal hal yang ingin dituju. Untuk mengatasi kondisi demikian, maka kita perlu memikirkan solusi yang tepat. Salah satunya dengan merenungkan kembali perjalanan hidup yang telah dilalui sebelumnya.

Bertemu kembali dengan diri kita yang dulu atau sekadar mengingat kenangan yang mungkin selama ini terlupakan. Hal tersebut dapat membantu kita untuk kembali menemukan makna kehidupan yang sebenarnya.

Baca Juga: 5 Akibat jika Terlalu Mengutamakan Orang Lain, Hilang Jati Diri

4. Beranikan diri untuk mencoba hal baru

ilustrasi seseorang berpikiran terbuka (pexels.com/Karolina Grabowska)

Selain kembali ke masa lalu, kita juga perlu memberanikan diri untuk melangkah ke tempat baru. Hal tersebut dapat membantu kita untuk kembali menemukan arah hidup.

Kita perlu merasakan pengalaman baru untuk memahami diri secara utuh. Dimulai dari bertemu dengan orang-orang baru, berada di tempat baru, atau mengalami kondisi yang tak pernah diduga sebelumnya.

Keluar dari aktivitas yang biasa kita lakukan akan membuat kita belajar dan bertumbuh. Dengan begitu, kita bisa menemukan arah hidup yang ingin dicapai dari pengalaman-pengalaman tersebut.

Verified Writer

Izah Cahya

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya