TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta jika Kamu Selalu Mengganggap Remeh Sebuah Pemberian

Hargai yang sedikit untuk nikmat yang lebih besar

Ilustrasi wanita bersedih. (pixabay.com/Engin Akyurt)

Apresiasi pada sebuah pemberian tidak bisa dilihat dari besar kecilnya pemberian tersebut. Walaupun ia hanya berupa senyuman, ia harus bisa kamu hargai dan syukuri.

Nikmat yang besar dimulai dari sebuah hal kecil. Bisa jadi kamu mengacuhkan sebuah pemberian sederhana, tanpa kamu sadari kamu menolak hal yang lebih besar. Berikut lima fakta yang bisa kamu dapati, jika kamu selalu menilai sebuah pemberian hanya dari nilainya. Simak ulasannya.

1. Menutup pintu rezeki

Ilustrasi pria sedang bekerja. (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Sebagaimana Tuhan menjanjikan, jika kamu mensyukuri nikmat yang sedikit, maka kamu akan dianugerahkan nikmat yang jauh lebih besar. Begitulah pentingnya sebuah rasa syukur atau apresiasi pada sebuah pemberian.

Mengabaikan pemberian kecil, bisa jadi menutup pintu rezekimu. Memilah hanya menerima dan mensyukuri yang bernilai, sama artinya kamu telah menolak datangnya kebaikan yang lebih besar.

Baca Juga: Demi Kebaikanmu, 5 Jenis Pemberian Ini Sebaiknya Ditolak

2. Dianggap angkuh

ilustrasi seorang wanita marah (pexels.com/Keira Burton)

Adakah kamu dapati orang-orang yang menyukai seseorang yang tidak tahu berterima kasih? Kamu akan dapati mereka malah akan menjauh. Kamu akan dianggap angkuh, dan tak pantas untuk mendapatkan kepedulian.

Sikap yang buruk ini, sedikit demi sedikit membuat citramu sangat negatif. Kamu akan dianggap tidak punya hati dan tidak layak untuk dikasihi.

3. Menciptakan jarak dengan lingkungan

ilustrasi pria sedang bersedih (pexels.com/Anastasia Kolchina)

Setelah dianggap angkuh, kamu akan semakin jauh dari lingkungan. Kamu yang menganggap enteng sikap baik seseorang, secara tidak langsung membuat dirimu sendiri terbuang dari orang-orang di sekitarmu.

Sekali lagi, tidak ada yang memaklumi sikap buruk ini. Apresiasi bukan sekadar sebagai bukti penerimaan yang baik, namun menunjukkan caramu menghargai keberadaan orang lain.

4. Sulit menemukan teman dekat

Ilustrasi wanita termenung. (pexels.com/Liza Summer)

Berjarak dari lingkungan, jelas membuatmu akan hidup sendiri. Kamu semakin sulit mendapatkan teman, walaupun hanya sekadar untuk ngobrol.

Karena yang mereka lihat, adalah dirimu yang tidak menghargai orang-orang yang telah melakukan hal baik untukmu. Dan kamu akan dapati hidupmu akan semakin terasing dan tidak punya siapa-siapa.

Baca Juga: 10 Poin Penting Etika Pemberian Hadiah, Agar Penerima Puas!

Verified Writer

Januar Lestari

Terbang bebas mengangkasa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya