TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jangan Ucapkan Kalimat Ini Pada Orang yang Depresi atau Semua Memburuk

Bisa bikin buruk keadaan

hancinema.net

Ketika berhadapan dengan orang depresi, tanpa sadar kita bisa mengucapkan kalimat-kalimat terlarang. Walau mungkin kalimat tersebut memiliki maksud baik, namun orang depresi bisa menangkapnya sebagai hal yang buruk lho!

Lantas, apa saja kalimat tersebut? Berikut di antaranya!

1. "Gak seburuk itu kok!"

hancinema.net

Orang depresi cenderung melihat dunia mereka sangat negatif dan penuh penderitaan. Mungkin kamu berkata "Gak seburuk itu, kok!" agar dia bisa melihat dunia secara lebih positif. Padahal, kalimat tersebut malah bisa memperburuk keadaan.

Mengucapkan kalimat tersebut, sama saja seperti kamu membandingkan keadaannya dengan orang lain dan meremehkannya. Orang yang depresi tidak akan bisa menerima hal tersebut dan justru bakal berubah menjadi semakin defensif.

2. "Gak usah dipikirkan!"

hancinema.net

Serupa dengan kalimat sebelumnya, kita mungkin tak sengaja berkata "Gak usah dipikirin!" terhadap orang yang depresi. Padahal, sangat mustahil bagi orang depresi untuk berhenti berpikir. Semua pemikiran tersebut datang tanpa diundang!

Ketika mendengar ungkapan tersebut, orang depresi juga bisa merasa dituduh 'mengada-ada' akan keadaan mereka. Padahal, kita gak merasakan apa yang mereka rasakan lho!

Baca Juga: Gampang Panik, 5 Zodiak Ini Rentan Depresi Saat Punya Masalah

3. "Yuk, lebih bersyukur!"

hancinema.net

Ada berbagai alasan seseorang bisa mengalami depresi. Seperti rasa bersalah, rasa kehilangan yang mendalam, hingga rasa tidak mampu untuk menghadapi sesuatu. Dari semua alasan ini, berkata "Yuk, bersyukur!" kepada orang depresi, dirasa kurang pantas.

Mengucapkan hal tersebut, sama saja dengan memberi label bahwa dia tidak mensyukuri berkat-berkatnya. Ia bisa merasa malu dan merasa dirinya semakin tak berharga karena tidak bisa melihat berkat-berkat tersebut.

4. "Aku paham perasaanmu!"

imdb.com

Ungkapan selanjutnya mungkin terlihat empatik. Kita mungkin mengucapkan "Aku paham perasaanmu" agar orang depresi bisa merasa dipahami. Namun, ungkapan ini bisa berubah menjadi bumerang lho!

Pada kenyataannya, kita gak bakal bisa benar-benar memahami perasaan seseorang, kecuali kita yang mengalaminya sendiri. Oleh karena itu, orang depresi pun bakal sulit menerima ungkapan tersebut.

Ingat, depresi tidak sama dengan rasa sedih atau stres biasa lho! Semua orang bisa merasakan sedih, namun tidak semua orang merasakan depresi. Gak hanya itu, tingkat depresi setiap orang pun berbeda-beda.

Baca Juga: 5 Gejala Fisik Pertanda Kamu Depresi, Ini Gak Cuma Masalah Mental

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya