TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

22 Ayat Alkitab yang Memotivasi di Kala Terpuruk, Semangat!

Tuhan tidak akan ke mana saat kamu butuh pertolongan

ilustrasi membaca alkitab (pexels.com/Eduardo Braga)

Solusi untuk mengatasi kekecewaan dan membangkitkan semangat kembali adalah dengan bersandar kepada Tuhan dan memohon kekuatan dan bantuan dari-Nya. Caranya adalah dengan membaca Firman Tuhan dan berdoa menyerahkan segala permasalahan hidup kepada-Nya.

Jika kamu mengalami hati yang terasa berat dan ingin menyerah, bacalah ayat-ayat Alkitab berikut ini untuk memotivasimu agar lebih semangat dan memiliki keteguhan hati. Simak dan catat, ya!

Baca Juga: 5 Tips Temukan Semangat di Awal Bulan, biar Gak Kendur di Pertengahan

1. Ayat Alkitab agar semangat menjalani hari

Ilustrasi seorang wanita tersenyum. (Pexels.com/Ketut Subiyanto)

Kamu membutuhkan kekuatan untuk menjalani hari dengan baik. Untuk itu, bacalah ayat-ayat Alkitab ini yang akan memberimu semangat. Karena Tuhan mengasihi makhluk-Nya yang memohon kepada-Nya.

1. Yosua 1:9: Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu: kuatkan dan teguhkanlah hatimu? Janganlah kecut dan tawar hati, sebab TUHAN, Allahmu, menyertai engkau, ke mana pun engkau pergi.
2. Ratapan 3:22-23: Tak berkesudahan kasih setia TUHAN, tak habis-habisnya rahmat-Nya, selalu baru tiap pagi; besar kesetiaan-Mu!
3. Amsal 3:5-6: Percayalah kepada TUHAN dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri. Akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Ia akan meluruskan jalanmu.
4. Amsal 18:10: Nama TUHAN adalah menara yang kuat, ke sanalah orang benar berlari dan ia menjadi selamat.
5. Mazmur 16:8: Aku senantiasa memandang kepada TUHAN; karena Ia berdiri di sebelah kananku, aku tidak goyah.

2. Ayat Alkitab untuk menyemangati diri melawan musuh

ilustrasi berdoa (unsplash.com/Naassom Azevedo)

Jika kamu merasa tidak melakukan suatu kesalahan, namun ada orang yang membencimu, janganlah takut. Tuhan lebih mengerti mana yang benar dan salah. Untuk itu, semangatlah dan jadikan ayat-ayat berikut ini sebagai pegangan saat berhadapan dengan musuhmu.

6. Mazmur 23:4: Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku.
7. Mazmur 31:24: Kasihilah TUHAN, hai semua orang yang dikasihi-Nya! TUHAN menjaga orang-orang yang setiawan, tetapi orang-orang yang berbuat congkak diganjar-Nya dengan tidak tanggung-tanggung.
8. Mazmur 55:22-23: Mulutnya lebih licin dari mentega, tetapi ia berniat menyerang; perkataannya lebih lembut dari minyak, tetapi semuanya adalah pedang terhunus. Serahkanlah kuatirmu kepada TUHAN, maka Ia akan memelihara engkau! Tidak untuk selama-lamanya dibiarkan-Nya orang benar itu goyah.
9. Mazmur 62:6: Hanya pada Allah saja kiranya aku tenang, sebab dari pada-Nyalah harapanku.
10. Mazmur 118:14-16: TUHAN itu kekuatanku dan mazmurku; Ia telah menjadi keselamatanku. Suara sorak-sorai dan kemenangan di kemah orang-orang benar: "Tangan kanan TUHAN melakukan keperkasaan, tangan kanan TUHAN berkuasa meninggikan, tangan kanan TUHAN melakukan keperkasaan!"

3. Ayat Alkitab agar semangat bangkit dari keterpurukan

Ilustrasi berdoa (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Saat hatimu dilanda gundah dan resah sehingga kamu tidak bersemangat melakukan pekerjaan harian, maka bacalah ayat-ayat Alkitab ini. Sembari memohon kepada Tuhan agar dilimpahkan kasih dan kekuatan lagi.

11. Mazmur 119:114-115: Engkaulah pembelaku dan pelindungku; aku berharap kepada janji-Mu. Hai orang jahat, pergilah daripadaku. Aku akan mematuhi perintah Allahku.
12. Mazmur 119:50: Inilah penghiburanku dalam sengsaraku, bahwa janji-Mu menghidupkan aku.
13. Mazmur 120:1: Nyanyian ziarah. Dalam kesesakanku aku berseru kepada TUHAN dan Ia menjawab aku.
14. Yesaya 40:31: Tetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru: mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah.
15. Yesaya 41:10: Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan.

Baca Juga: 6 Ayat Alkitab tentang Doa yang Bisa Dipanjatkan Sehari-hari

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya