TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jangan Buang-buang Waktu, 5 Hal Ini Tidak Bisa Kamu Ubah dari Hidupmu

Jangan mencoba untuk mengubahnya ya

unsplash.com/Ben White

Perubahan menjadi hal yang biasa terjadi pada diri kita. Kita berubah dari bayi mungil menjadi anak-anak, lalu remaja hingga akhirnya dewasa dan kemudian berubah menjadi tua. Hal yang sama juga berlaku bagi hidup.

Saat anak-anak, kehidupan hanya tentang PR sekolah, main dan jajan. Setelah dewasa, kehidupan juga berubah jadi lebih serius. Namun tahukah kamu, meski semua hal disekeliling kita berubah tapi di dunia ini ternyata ada beberapa hal yang tidak bisa kamu ubah bahkan meski kamu memaksakannya. Apa saja?

1. Membuat orang lain menyukaimu

unsplash.com/Elevate

Jika kamu berpikir hanya artis atau idol papan atas yang memiliki haters, maka kamu salah. Di dunia ini, tidak peduli siapa kamu, kemana pun kamu pergi, dan apa pun yang kamu lakukan, kamu akan selalu menemukan orang yang tidak menyukaimu.

Kamu mungkin bisa mencoba memperbaiki hubungan dengan bersikap lebih ramah pada mereka, tapi kalau setelah kamu bersikap baik dia masih menjaga jarak maka kamu tidak bisa memaksanya. Dan selama ketidaksukaannya tidak merugikan atau membuat kamu terganggu satu-satunya hal yang bisa kamu lakukan adalah dengan menerima kondisi itu dan ikut menjauh.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Cobaan Hidup Harus Kamu Hadapi dengan Sabar

2. Mengubah sesuatu yang terjadi di masa lalu

unsplash.com/Seth Macey

Namanya manusia pasti pernah melakukan kesalahan. Saking besar atau fatalnya sampai membuat kamu menyesal setelahnya. Tapi enggak peduli sebesar apa pun penyesalanmu, masa lalu akan tetap jadi masa lalu. Waktu enggak akan berputar kembali dan memberi kamu kesempatan kedua untuk mengubahnya. Kalaupun kamu menyesal, cara terbaik untuk menebusnya adalah dengan tidak melakukan hal yang sama di masa depan.

3. Mengubah orang lain menjadi seperti yang kamu mau

unsplash.com/Rawpixel

Setiap manusia memiliki sifat, pikiran, dan kepribadian yang berbeda-beda, kamu harus mengerti itu. Kamu mungkin bisa mengubah dirimu, tapi kamu tidak bisa seenaknya mengubah orang lain menjadi seperti yang kamu mau.

Bahkan jika seorang teman memiliki sebuah kebiasaan buruk yang tidak kamu sukai, kamu tidak bisa memaksa dia untuk mengubah kebiasaannya itu. Yang bisa kamu lakukan hanya menasihatinya agar dia mau memperbaiki prilakunya. Tapi terlepas dari nasihat yang kamu katakan, semua keputusan tetal ada di tangannya. 

4. Menjadi orang lain ketimbang diri sendiri

unsplash.com/Vinicius Amano

Kamu mungkin memiliki idola yang begitu kamu puja. Sebagai fans sejati, kamu tahu semua hal tentang idolamu itu termasuk beberapa hal pribadi yang jarang diketahui oleh orang lain. Tapi selengkap apa pun informasi yang kamu miliki atau sedekat apa pun kamu dan dia, tetap saja kamu enggak akan bisa berubah jadi dia.

Bahkan jika kamu memaksakan diri untuk mengikuti semua rutinitas yang sama dengannya, perubahan itu tidak akan berlangsung lama. Jadi mulai sekarang, berhentilah untuk membandingkan atau mengubah diri menjadi orang lain. Karena tidak peduli sekeras apa pun kamu melakukannya, kamu enggak akan mampu mengubahnya.

Baca Juga: Ini Dia 5 Tips Sederhana yang Bikin Hidupmu Lebih Bermakna

Verified Writer

Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya