TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal yang Harus Diingat saat Roda Kehidupan di Atas dan di Bawah

Perputaran yang pasti, sikapi dengan tenang

ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/Gaurav Ranjitkar)

Sekeras apa pun kamu berusaha mempertahankan posisi kehidupanmu agar selalu di atas, pasti ada saatnya roda kehidupan berputar juga. Upayamu bukannya sia-sia, tapi kehidupan ini tidak dalam kendalimu sepenuhnya.

Gak usah menyalahkan diri atau tak mampu menerima perputaran nasib yang mesti terjadi. Lebih baik menghadapinya dengan tenang dan terus menjaga harapan. Kamu bakal makin dewasa dalam menjalani pasang surutnya kehidupan. Tidak ada yang perlu terlalu dikhawatirkan dalam hidup. Asalkan kamu selalu memperhatikan kelima hal ini.

1. Hidup yang sedang mudah jangan bikin kamu lengah

ilustrasi gembira (pexels.com/Alena Darmel)

Pengalaman susah satu atau dua kali saja mestinya telah menyadarkanmu untuk tidak gampang lalai saat hidupmu mudah. Selalu ingat, bahwa siang dan malam datang silih berganti. Hidupmu gak mungkin mudah terus sekalipun saat ini rasanya tidak ada alasan untukmu mencemaskan apa pun.

Matahari tak perlu meminta izin pada siapa pun untuk tenggelam. Orang yang beruntung adalah ia yang mengantisipasi sulitnya perjalanannya ketika hari telah gelap. Misalnya, dengan berusaha mencapai titik istirahat dan mendirikan tenda saat hari mulai sore.

Kalaupun perlu melanjutkan perjalanan pada malam hari, dia sudah membawa perlengkapan yang sesuai seperti senter. Langkah antisipasi seperti di atas tidak akan terpikirkan jika kamu lengah selama hidupmu masih berjalan lancar. Tahu-tahu roda kehidupan berputar dan dirimu gelagapan.

Baca Juga: 5 Hal yang Bikin Bahagia meski Roda Kehidupan Berputar

2. Sebaliknya, kesulitan jangan membuatmu putus asa

ilustrasi mengelap gelas (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jika di masa mudah kamu tidak boleh lengah, di masa sulit pun dirimu gak usah berputus asa. Ingat bahwa senang dan susah selalu dipergilirkan. Artinya, masa sulitmu pun tak akan berlangsung selamanya.

Bersabarlah dengan kesabaran yang tak berbatas. Teruslah menghidupkan harapan. Cara paling mudah ialah dengan membayangkan masa-masa indah dalam hidupmu yang telah berlalu.

Lalu ambil kesimpulan bahwa jika dahulu kamu pernah mengalaminya, maka tidak mustahil hal yang sama akan kembali dirasakan. Cara untuk mencapai kejayaan lagi barangkali belum terbayangkan saat ini. Akan tetapi, minimal kamu gak putus asa terlebih dahulu sehingga masih bisa berpikir jernih dan mencoba segala upaya.

3. Inti dari hidup adalah selalu bersiap-siap

ilustrasi seorang perempuan (pexels.com/Oleksandr Canary Islands)

Persiapan dalam hal apa pun penting untuk menghindari kepanikan. Mengapa sebisa mungkin kamu jangan panik? Sebab rasa panik dapat mendorongmu mengambil keputusan yang keliru dan sukar diperbaiki di kemudian hari.

Dengan selalu menyiapkan diri dalam menghadapi masa mudah maupun susah di kehidupan ini, kamu akan mampu melampauinya dengan baik. Dalam praktiknya, persiapan yang dimaksud meliputi materi dan mental. Persiapan materi contohnya dengan menabung dan menyiapkan dana darurat.

Sementara itu, persiapan mental dengan selalu mengingat bahwa hidup senantiasa ada kejutannya. Seperti apa surprise-nya, kamu memang tidak tahu. Akan tetapi, dirimu sadar bahwa itu ada serta tak terelakkan pada saatnya harus terjadi.

4. Hargai orang yang setia padamu kala kamu susah

ilustrasi pasangan (pexels.com/Anastasia Shuraeva)

Orang yang tidak meninggalkanmu di masa terpurukmu ialah pribadi yang tulus. Siapa pun dia, kamu tidak boleh melupakan apalagi menyia-nyiakannya. Jangan cuma pas dirimu susah bersamanya, tetapi nanti bersenang-senangnya dengan orang lain.

Ini sebabnya kesusahan juga jalan untuk menyeleksi ulang orang-orang terdekatmu. Biarkan orang yang gak setia padamu tersingkir melalui penderitaanmu. Kamu tidak perlu menangisi kepergian mereka.

Fokuslah pada orang-orang yang mendampingimu dalam masa sulit. Berjanjilah pada diri sendiri untuk membalas kebaikan mereka dengan kebaikan juga. Rawat hubungan kalian sekalipun masa terpurukmu telah berlalu.

Baca Juga: 5 Alasan Orang Gak Tersinggung Ditanya Kehidupan Pribadi

Verified Writer

Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya