TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Memotivasi, Ini 5 Kunci Kesuksesan Oprah Winfrey yang Patut Diteladani

#GoodLife Bisa jadi panutan nih!

oprah.com

Nama Oprah Winfrey pastinya sudah tidak asing lagi bagi banyak orang. Ia merupakan seorang media producer, selebriti, pembawa acara sekaligus filantropis asal Amerika Serikat. Sosoknya dikenal di seluruh dunia berkat 'The Oprah Winfrey Show', talkshow populer yang pernah dipandunya selama 25 tahun.

Lebih dari itu, Oprah Winfrey adalah seorang figur wanita hebat yang mampu menginspirasi banyak orang. Ada begitu banyak hal dari Oprah Winfrey yang bisa kita teladani untuk mencapai kesuksesan seperti 5 hal berikut.

1. Reading is the strongest signal for success

oprah.com

Buku adalah jendela dunia. Ya, banyak wawasan yang akan kita dapat dengan rajin membaca. Hal itu dibuktikan pula oleh Oprah. Saat usianya masih 16 tahun, ia bisa mendapatkan pekerjaan pertamanya di sebuah radio berkat kebiasaannya yang giat membaca.

Menurutnya, membaca bisa membuat seseorang menjadi pandai berbicara dan menguasai bahasa lebih daripada orang lain dan menjadi fondasi yang kuat untuk merintis kesuksesan.

Baca Juga: 5 Perbedaan Antara Motivasi dan Inspirasi, Jangan Sampai Salah Lagi

2. Learn from every mistake

oprah.com

Tak ada manusia yang sempurna. Setiap orang pasti pernah membuat kesalahan. Tak terkecuali Oprah Winfrey yang juga pernah melakukan kesalahan saat tampil di TV. Menurutnya, membuat kesalahan bukan berarti akhir dari dunia.

Yang terpenting adalah bagaimana belajar dari kesalahan itu. Setiap pengalaman, terutama kesalahan, itulah yang akan mengajari dan memaksa kita untuk menjadi diri kita yang sesungguhnya, agar selanjutnya bisa menemukan langkah dan keputusan yang tepat.

3. Luck is preparation, meeting the moment of opportunity

oprah.com

Oprah Winfrey termasuk orang yang tidak percaya pada keberuntungan, karena ia meyakini bahwa keberuntungan itu sebenarnya adalah persiapan yang bertemu dengan kesempatan. Persiapan menjadi sangat penting, karena tidak akan ada keberuntungan jika seseorang tidak siap saat kesempatan datang menghampirinya.

4. You need to give it everything you've got for yourself

makers.com

Bagi Oprah, mencapai impian bisa diibaratkan seperti sebuah pertandingan. Kita harus bisa mengerahkan seluruh energi yang kita miliki untuk fokus hanya pada tujuan kita, tanpa melihat lawan.

Melihat orang lain hanya akan menyia-nyiakan waktu dan bisa membuat kita menjadi takut. Sehingga akan jauh lebih baik jika kita hanya fokus menggunakan semua energi kita untuk mencapai apa yang kita impikan.

Baca Juga: 7 Quotes Selena Gomez yang Bikin Kamu Lebih Termotivasi Jalani Hidup!

Verified Writer

Martaria Yohana

a journey of a thousand miles begins with a single step :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya