TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Solusi untuk yang Kerap Membandingkan Kecantikan dengan Orang Lain

Kamu secantik apa yang ada di pikiranmu, lho

ilustrasi bercermin (pexels.com/Ron Lach)

Siapa yang tak ingin memiliki kecantikan yang paripurna? Ya, sebuah kecantikan yang diakui oleh kebanyakan orang. Sayangnya, tak semua orang merasa memiliki kecantikan yang sesuai dengan standar yang ada. Dengan begitu, akan muncul rasa saling membandingkan antara si cantik dan si jelek berdasar pada standar yang ada.

Tentunya, bagi pihak yang merasa kurang cantik akan bersedih hati hingga mampu memengaruhi seluruh produktivitas dalam keseharian. Lantas, apa yang sebaiknya dilakukan? Tentu saja dengan mengontrol dirimu sendiri. Selengkapnya, simak lima solusi lengkapnya di bawah ini.

1. Merawat diri 

ilustrasi perawatan wajah (pexels.com/cottonbro)

Cara pertama dan utama kalau mau jadi cantik, tentu saja dengan merawat diri sebaik mungkin. Ingat, merawat diri tak harus mahal, tapi lebih pada sisi konsistennya. Percuma saja kamu menggunakan skincare yang teramat mahal, kalau pola makan sembarangan dan kurang beristirahat.

Pun percuma juga mengonsumsi obat jerawat atau untuk bekas luka lainnya, tapi kamu masih melakukan berbagai aktivitas yang menjadi pemicunya. Ya, ibaratnya kamu bukan hanya menemukan obat yang tepat, tapi juga harus menghindari penyebab sakitnya. Itulah makna kompleks dari merawat diri.

Baca Juga: 5 Fakta dan Mitos tentang Dunia Kecantikan, Ada yang Kamu Percayai?

2. Fokus pada kelebihan lain 

ilustrasi percaya diri (pexels.com/Alexander Suhorucov)

Sadar atau tidak, untuk menjadi sosok yang menonjol itu tak hanya melulu terkait fisik yang cantik, lho. Kamu juga harus sadar, bahwa setiap orang di muka bumi ini dilahirkan untuk memiliki kelebihannya masing-masing. Kalau merasa fisikmu tak good looking, maka kamu bisa menjadi good dalam berbagai dimensi lainnya.

Coba bayangkan, bukankah di sekitarmu terdapat orang yang secara fisik biasa saja, hanya saja dia selalu menjadi pusat perhatian? Memiliki banyak teman, koneksi, dan relasi? Dan pastinya tampak istimewa saat kamu berinteraksi dengannya? Ya, itulah bukti bahwa menjadi luar biasa tak hanya berasal dari kecantikan saja.

3. Pengembangan diri 

ilustrasi belajar (pexels.com/Artem Podrez)

Tak hanya fokus pada kelebihan diri, tapi untuk bisa menjadi juara tentu saja harus diasah lebih dalam terkait apa yang menjadi kemampuanmu. Semakin tinggi level kemampuanmu, tentunya kecantikan dari kelebihanmu akan semakin terlihat bersinar, nih.

Kalau sampai saat ini kamu belum tahu terkait apa yang menjadi kelebihanmu, maka inilah saatnya untuk mencari jati dirimu. Ya, kamu bisa berkenalan lebih dalam dengan dirimu sendiri. Di mana sejatinya kamu yang paling mengenal dirimu. Dengan begitu, tak akan sulit untuk kamu memahami dan menemukan terkait apa yang menjadi kelebihanmu.

4. Selera orang berbeda-beda 

ilustrasi bercermin (pexels.com/John Diez)

Ibaratnya, kalau kamu menemukan es krim cokelat terenak di dunia, tapi kamu sukanya es krim stroberi bagaimana? Tentu saja kamu tetap akan lebih memilih untuk mengonsumsi es krim stroberi. Hal tersebut sejalan dengan konsep kecantikan, di mana kecantikan itu tak bisa dipukul rata nilainya.

Semua itu tergantung pada selera masing-masing orang. Bisa saja orang satu menganggap cantik ketika seseorang memiliki kulit putih dengan wajah yang tirus. Namun, ada orang yang lain yang justru menganggap seseorang dengan kulit sawo matang tampak lebih eksotis kecantikannya. Jadi, yang perlu kamu lakukan hanyalah menjadi versi tercantik dari kondisimu saat ini, ya.

Baca Juga: 5 Alasan Inner Beauty Lebih Penting dari Sekadar Kecantikan Fisik!

Verified Writer

Melinda Fujiana

Instagram : @melindaf__ Wish ur day always shine as a star!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya