TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Self Reward untuk Menghargai Kerja Kerasmu, Sempatkan Me Time!

Dengan self reward kamu akan merasa lebih dihargai

ilustrasi menikmati teh (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Rangkaian pekerjaan yang tidak ada habisnya memang menimbulkan kelelahan teramat sangat. Baik itu kelelahan dari segi fisik maupun mental. Mengingat hal tersebut, perlunya upaya untuk menghargai kerja keras diri sendiri agar terhindar dari perasaan tertekan.

Self reward merupakan istilah yang cukup sering berseliweran di artikel maupun media sosial. Self reward sendiri merupakan upaya untuk menghargai diri sendiri setelah rangkaian kerja keras yang dilakukan. Kira-kira self reward sepeti apakah yang bisa dilakukan untuk menghargai kerja kerasmu? berikut penjelasannya.

1. Mengucapkan terima kasih pada diri sendiri

ilustrasi bercermin (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Setelah mendapat pertolongan dari orang lain, tentu kita akan mengucapkan terima kasih. Meskipun terdengar singkat dan sederhana, namun sebaris ucapan terima kasih akan membuat seseorang merasa sangat dihargai. Lantas, bagaimana dengan ucapan terima kasih terhadap diri sendiri?

Mengucapkan terima kasih kepada diri sendiri merupakan salah satu dari bentuk sederhana self reward yang bisa dilakukan. Walaupun cukup singkat, namun sebaris ucapan terima kasih tersebut pada kenyataannya menjadikan dirimu merasa dihargai setelah kerja keras yang dilakukan.

Baca Juga: 5 Hal yang Akan Kamu Rasakan saat Menyempatkan Me Time

2. Menyempatkan me time di akhir pekan

ilustrasi bersantai (pexels.com/Armin Rimoldi)

Tuntutan pekerjaan yang tiada henti memang menyita waktu, pikiran, dan juga tenaga. Akibat kesibukan-kesibukan tersebut, kamu pun pada akhirnya lupa dan mengabaikan diri sendiri. Bahkan tidak jarang kamu memaksa terus bekerja meskipun sebenarnya sudah sangat kelelahan.

Padahal itu bukan keputusan yang tepat, lho. Bagaimana pun juga, tubuh dan pikiranmu perlu diistirahatkan. Menyempatkan me time di akhir pekan menjadi salah satu pilihan self reward sederhana yang bisa dilakukan. Kamu bisa menghabiskan waktu untuk bersantai sambil menikmati teh atau kopi untuk sejenak membebaskan diri dari tuntutan pekerjaan.

3. Memanjakan diri dengan hobi yang disukai

ilustrasi memotret (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Setiap orang pasti memiliki hobi masing-masing yang menjadi ketertarikannya. Hobi antara satu orang dengan yang lainnya pun tentu tidak sama. Ada tipikal orang yang menyukai hobi ekstrem dan memacu adrenalin. Sedangkan beberapa lainnya lebih menyukai hobi yang terkesan santai dan menghibur.

Memanjakan diri dengan hobi yang disukai tentu menjadi salah satu pilihan self reward  yang bisa dilakukan. Dengan melakukan hobi yang disukai, pikiran menjadi lebih rileks dan suasana hati akan membaik sehingga kamu terhindar dari perasaan tertekan.

4. Sesekali membeli barang yang diinginkan

ilustrasi memilih sepatu (pexels.com/Alexandra Maria)

Keberadaan barang-barang tertentu seringkali membuat kita tertarik untuk membelinya. Entah itu barang yang terlihat unik, barang yang saat ini sedang menjadi trend, maupun barang-barang dengan brand ternama. Bisa memilikinya seolah menjadi kebanggaan tersendiri.

Hal ini bisa kamu jadikan self reward setelah perjuangan panjang yang dilakukan. Sehabis berkutat dengan setumpuk pekerjaan yang cukup menguras waktu, pikiran, dan juga tenaga, kamu bisa menghadiahi diri dengan sesekali membeli barang tertentu yang diinginkan.

Baca Juga: 5 Perbedaan antara Self-Reward dengan Perilaku Boros

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya