TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Alasan Kamu Harus Mengasah Kreativitas di Bidang Menulis, Mau Coba?

Menulis juga bisa menambah wawasan dan meredam kesedihan

ilustrasi menulis di laptop (unsplash.com/Christin Hume)

Kegiatan menulis memang tidak mudah. Kita harus berpikir panjang untuk merangkai kata yang mudah dipahami oleh pembaca. Tidak heran jika banyak orang menghindari jenis kreativitas satu ini. Mereka beranggapan menulis menguras pikiran dan energi. Lebih baik mengalokasikan waktu untuk hal lain yang lebih menyenangkan.

Jika kamu mau mengasah kreativitas di bidang menulis, pastinya membawa keuntungan tersendiri. Kesusahan merangkai kata tidak sebanding dengan kebahagiaan yang didapatkan jika tulisan dibaca orang. Ada beberapa alasan kamu harus mengasah kreativitas di bidang menulis. Berikut lima di antaranya.

1. Kamu merasa bahagia ketika tulisan dibaca banyak orang

ilustrasi menulis di laptop (unsplash.com/Kenny Eliason)

Sebagian besar orang menganggap menulis sebagai kegiatan yang susah. Hanya orang-orang berbakat yang bisa melakukannya. Namun, apakah kamu sudah mencoba untuk menghasilkan suatu karya tulis?

Mengasah kreativitas dengan menulis tidak sesusah yang dibayangkan. Ketika karya tulis yang kamu buat bisa dibaca banyak orang, timbul kepuasan tersendiri. Setidaknya kamu sudah bisa menjadi sosok yang bermanfaat bagi lingkungan sekitar. Tulisan yang kamu hasilkan bisa menjadi sumber motivasi bagi orang lain. Dengan membaca tulisanmu ia jadi terhibur dan kembali bersemangat.

Baca Juga: 5 Penyebab Kamu Sulit Konsisten dalam Menulis, Ada Solusinya

2. Dengan menulis, otomatis wawasan bertambah luas

ilustrasi menulis di laptop (unsplash.com/Daniel Thomas)

Ada banyak cara untuk memacu kreativitas. Apalagi di era digital seperti sekarang ini. Banyak fitur yang memudahkan kita untuk merealisasikan ide dan pikiran. Namun sebelumnya, apakah kamu sudah mencoba menghasilkan karya tulis atau justru enggan untuk mengasah kreativitas satu ini?

Sayang sekali jika kamu tidak mengasah kreativitas di bidang menulis. Padahal aktivitas menulis turut menambah wawasan. Dengan menulis kamu sudah menyerap banyak informasi berharga. Pikiranmu dipenuhi oleh ilmu pengetahuan baru yang bisa menumbuhkan ide cemerlang.

3. Aktivitas menulis juga bisa meredam kesedihan

ilustrasi menulis di laptop (unsplash.com/Justin Morgan)

Adakalanya kita bingung untuk mengungkapkan kesedihan. Saat suasana hati sudah memburuk, orang-orang di sekitar menjadi sasaran. Kamu memarahi mereka tanpa alasan yang pasti. Belum lagi dengan sikap judes yang membuat orang lain risi. Padahal ada cara yang lebih bijak untuk mengungkapkan kesedihan.

Inilah yang jadi alasan kamu harus mengasah kreativitas di bidang menulis. Saat sedih kamu bisa melampiaskannya dengan cara satu ini. Entah dengan menulis artikel motivasi atau membuat puisi. Setelahnya, hati dan pikiran terasa lebih lapang. Caramu dalam meredam kesedihan juga tidak mengganggu orang-orang sekitar.

4. Kamu juga bisa menambah pundi-pundi pendapatan dari menulis

ilustrasi memegang uang (unsplash.com/Jp Valery)

Di era sekarang ini siapa yang tidak mau menambah pendapatan? Sebenarnya ada banyak jalan untuk menambah sumber keuangan dari kreativitas. Tetapi tidak banyak yang mau berusaha dan mengasah kemampuannya. Semua kembali lagi pada semangat dan kemauan dirimu.

Buat kamu yang masih bertanya-tanya untuk apa mengasah kreativitas di bidang menulis, pundi-pundi pendapatan salah satu jawabannya. Di era digital seperti sekarang sangat mudah bagi kita untuk memasarkan karya tulis. Baik berupa artikel maupun novel. Bahkan beberapa orang menjadikan kegiatan menulis sebagai sumber penghasilan utama.

5. Kamu bisa mengaktualisasikan ide dan pikiran secara tepat

ilustrasi mengetik (unsplash.com/Bench Accounting)

Sebenarnya ada banyak ide dan pikiran yang mengantre untuk diaktualisasikan. Hanya saja kita tidak tahu cara untuk melakukannya. Seringnya ide dan pemikiran hanya berakhir sebagai wacana. Tidak satu pun yang terealisasi sebagai suatu karya.

Hal ini jadi alasan agar kamu lebih mengasah kreativitas di bidang tulis menulis. Ide dan pikiran tidak hanya berakhir di kepala, tapi terealisasi sebagai tulisan dan bisa dibaca banyak orang. Jika ide dan pemikiranmu baik, bisa membawa kontribusi besar bagi lingkungan sekitar.

6. Kreativitas di bidang penulisan semakin dibutuhkan di era digital

ilustrasi mengetik (unsplash.com/Anete Lusina)

Menghadapi era digital memang tidak mudah. Kita tidak cukup menjadi sosok cerdas dan percaya diri saja. Tetapi kreativitas diperlukan untuk menghadapi tantangan demikian. Seseorang dengan kreativitas tinggi paham cara menghasilkan suatu karya yang diminati banyak orang.

Bagi kamu yang masih malas mengasah kreativitas di bidang menulis, tidakkah tertarik mencobanya? Sebab, di era digital seperti sekarang ini kreativitas di bidang tulis menulis sangat dibutuhkan. Kebutuhan masyarakat akan hiburan di bidang digital sangat tinggi. Tidak terkecuali dengan hiburan dalam bentuk tulisan, seperti artikel atau novel.

Baca Juga: 5 Alasan Seseorang Lebih Suka Melampiaskan Kesedihan dengan Menulis

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya