TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pesan Menjalani Hidup dari Rumput Liar, Ajarkan Soal Konsistensi

Rumput liar menyampaikan nasihat penting akan kehidupan

ilustrasi rumput liar (pexels.com/Dapur Melodi)

Keberadaan rumput liar tidak susah ditemukan. Kamu bisa melihatnya tumbuh di pinggir jalan, tanah kosong, atau tumbuh liar begitu saja di halaman rumah. Keberadaannya sering kali mengganggu pemandangan. Wajar banyak orang tidak suka dengan keberadaan rumput liar.

Namun, apakah kamu pernah merenungkan tentang keberadaan rumput liar ini? Ternyata bukan soal mengganggu saja. Tumbuhan yang sering dianggap hama tersebut turut menyampaikan pesan terkait cara menjalani hidup. Mulai dari sosok yang tahan banting hingga bermanfaat bagi sesama makhluk hidup, inilah lima makna tersirat dari keberadaan rumput liar

1. Tetap membawa manfaat bagi makhluk hidup 

ilustrasi rumput liar (pexels.com/Liis Saar)

Siapa yang tidak jengkel melihat keberadaan rumput liar? Tanaman ini tumbuh lebat di halaman rumah, atau di pinggir jalan. Keberadaan rumput liar sering dianggap merusak keindahan. Juga membuat tanaman lainnya tidak subur. Namun, di balik keberadaannya yang sering diremehkan, rumput liar juga menyampaikan pesan tersirat.

Tanaman ini tetap membawa manfaat bagi makhluk hidup lainnya. Contohnya, bisa menjadi pakan ternak. Di beberapa tempat keberadaan rumput liar menjadi makanan utama bagi sapi atau kambing. Selayaknya rumput liar, seburuk-buruknya dirimu harus tetap bisa memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar. Bukan menjadi manusia yang menimbulkan kerugian saja.

Baca Juga: 5 Keuntungan Menjalani Hidup dengan Vibes yang Positif

2. Rumput liar mengajarkan soal kekuatan 

ilustrasi rumput liar (pexels.com/Brett Sayles)

Siapa yang tidak tahu dengan rumput? Kamu bisa menemukannya di lahan kosong yang tidak terurus. Terkadang rumput liar juga tumbuh subur di sela-sela tanaman. Banyak yang menganggap keberadaan rumput liar ini seperti hama, mereka membasminya dengan segala cara.

Namun, bukannya mati keberadaan rumput liar justru semakin banyak. Mungkin terlihat sederhana, tapi rumput liar mengajarkan soal kekuatan. Jadilah manusia yang mampu bangkit setelah berulang kali ditumbangkan. Selayaknya rumput liar, kamu diciptakan untuk menjadi seorang pejuang. Bukan pengecut yang menyerah dengan keadaan.

3. Dari rumput liar kamu bisa mengerti makna konsistensi 

ilustrasi rumput liar (pexels.com/F. Hektor)

Mungkin kamu pernah heran dengan keberadaan rumput liar yang tidak pernah mati walaupun sudah dibasmi. Berulang kali tetap tumbuh di tempat yang sama. Bahkan jauh lebih lebat daripada sebelumnya. Sampai-sampai kamu kewalahan dan tidak sanggup membasminya lagi. Keberadaan tumbuhan ini tentu menyampaikan makna tersirat.

Dari rumput liar yang tumbuh di halaman atau lahan kosong, kamu bisa belajar makna konsistensi. Rumput tersebut tetap tumbuh di tempat yang sama tanpa pernah berubah. Hal ini juga berlaku bagi semangatmu. Jadilah manusia yang konsisten dalam berjuang. Kalau kamu pasti bisa meraih kesuksesan, dan tidak seorang pun mampu menjatuhkan.

4. Mampu menyesuaikan diri di berbagai tempat 

ilustrasi rumput liar (pexels.com/Inky Torex)

Keberadaan rumput liar kerap menimbulkan keheranan. Bagaimana tidak? Tumbuhan satu ini tumbuh subur walaupun tanpa dipupuk. Mereka bisa tumbuh di berbagai tempat. Entah di tanah bebatuan, sisi jalan beraspal, maupun tanah berpasir yang tandus. Seolah menegaskan, jika keberadaannya bisa ditemukan di mana saja.

Rumput liar juga menyampaikan pesan yang wajib diresapi. Tanaman ini sangat pandai menyesuaikan diri di berbagai tempat dan situasi. Walaupun lingkungan tandus dan minim air sekalipun. Harusnya kamu bisa mencontoh keberadaan rumput liar. Dirimu harus bisa menyesuaikan diri dengan cermat ketika bergaul di lingkungan masyarakat.

Baca Juga: 4 Pesan Menjalani Hidup dari Seekor Kelinci, Sarat Akan Kecerdikannya 

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya