TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tipikal Teman yang Perlu Diwaspadai, Jangan Terlalu Akrab!

Tidak semua orang layak dijadikan teman akrab  

ilustrasi tiga orang wanita (pexels.com/CoWomen)

Di manapun berada, kamu pasti akan di kelilingi oleh teman-teman di sekitar. Tentu kamu masih ingat, kan ketika di bangku kuliah dulu dikelilingi oleh teman dengan beragam sifat dan kepribadian. Begitu pula ketika sudah berada di lingkungan kerja, tentu kamu akan menemui orang dengan sifat dan karakter yang berbeda-beda pula.

Namun sayangnya, tidak semua orang yang ada di sekelilingmu dapat dijadikan teman akrab. Adakalanya kamu akan bertemu dengan orang yang memiliki karakter dan sikap kurang terpuji. Menyikapi hal tersebut, tentu kamu harus selektif dalam memilih teman. Lantas, tipikal teman apa sajakah yang perlu di jauhi? Berikut penjelasannya.

1. Hobi gosip di belakang

ilustrasi sedang bergosip (pexels.com/Keira Burton)

Menggosip memang jadi aktivitas paling menyenangkan. Menguliti apa yang ada dalam diri orang lain seolah tidak ada ujungnya, rasanya apa yang dilakukan orang lain selalu salah dan gak pernah sesuai. Walaupun sudah larut dalam gosip  selama berjam-jam,  namun semangat tetap membara dan tidak mengalami kebosanan. 

Jika kamu punya tipe teman yang memiliki kebiasaan tersebut, mending hati-hati, deh. Meskipun di depan terlihat manis dan berperilaku baik, tetapi bisa saja di belakang kamu  malah jadi sasaran bahan gosipnya. Akibat terlanjur akrab, jangan sampai di kemudian hari kamu justru mengalami penyesalan karena privasi dan aibmu tersebar ke publik.

Baca Juga: 5 Sikap Negatif yang Bikin Kamu Dijauhi Teman, Hipokrit!

2. Tukang adu domba

ilustrasi sedang mengobrol (pexels.com/SHVETS Production)

Tipe orang satu ini selalu ada di mana pun berada. Bagi mereka rasanya ada yang kurang, deh kalau tidak menimbulkan suatu perpecahan. Kata-katanya memang terdengar manis dan seperti orang yang berhati malaikat, tetapi sebenarnya ia tidak berbeda jauh dengan serigala berbulu domba.

Jenis orang di sekitar yang memiliki sikap seperti itu patut diwaspadai, lho. Jangan sampai kamu terlalu akrab, apalagi sampai curhat dan mengeluhkan orang lain di depannya. Bukannya hati jadi lega, yang ada masalahmu justru semakin rumit bahkan menimbulkan permusuhan baru yang memicu perpecahan satu sama lain.

3. Datang hanya saat butuh

ilustrasi sedang mengobrol (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Pernahkan kamu punya teman yang merengek-rengek minta bantuan saat dirinya kesusahan?. Kamu sudah berusaha menolaknya namun ia tetap memaksa. Giliran kamu yang sedang terpuruk dan membutuhkan pertolongan, ia justru pergi entah ke mana bahkan pura-pura tidak tahu.

Kalau kamu masih berteman akrab dengan tipe orang seperti ini, segera sadari, deh mulai sekarang. Berteman akrab dengan orang jenis tersebut hanya akan menguras hati dan bikin kamu jadi sebal. Ibarat kata, habis manis sepah dibuang. Kamu hanya dimanfaatkan saat ia perlu sehabis itu ditinggalkan begitu saja.

4. Tidak tahu diri ketika berutang

ilustrasi memegang uang (pexels.com/Karolina Grabowska)

Sejatinya berutang itu boleh-boleh saja, kok asalkan tahu diri. Namun sayangnya, banyak orang yang hobi berutang namun setelah itu tidak ada niat untuk mengembalikan bahkan pura-pura lupa. Ketika ditagih pun ia akan berkilah dengan seribu alasan dan tidak jarang berujung pada rasa tersinggung hingga marah.

Jika kamu masih akrab dengan tipikal orang seperti itu, mulai sekarang coba sedikit menjauh, deh. Jangan sampai kemurahan hatimu disalahgunakan. Niatmu, sih menolong orang yang sedang kesusahan, namun pada akhirnya justru kamu yang menyusahkan diri sendiri.

Baca Juga: Bukan karena Kamu Salah! 5 Hal Baik Ini juga Bisa Membuatmu Dijauhi

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya