TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Suka Berimajinasi, Ini 6 Kebiasaan Orang Kreatif yang Bikin Sukses

Sosoknya identik dengan ide-ide cemerlang

pexels.com/kaboompics .com

Mungkin selama ini banyak yang berasumsi bahwa kecerdasan seseorang adalah faktor penting untuk mencapai kesuksesan. Namun tak sepenuhnya benar, nyatanya kreativitas yang tinggi juga merupakan unsur esensial dalam meraih keberhasilan.

Nah, bagaimana dengan kamu? Apakah kamu merupakan orang yang kreatif? Agar lebih jelasnya, simak beberapa kebiasaan orang kreatif yang mungkin ada pada dirimu di bawah ini. 

1. Suka berimajinasi

pexels.com/pixabay

Tak bisa dipungkiri, orang kreatif pasti memiliki kebiasaan berimajinasi. Karena kebiasaan tersebut tak heran bila kamu mampu mencetuskan ide-ide cemerlang yang membuat orang takjub kala mengetahuinya, bahkan tak sedikit orang yang menanti karya-karyamu.

2. Memiliki ide yang gak biasa

pixabay.com/FirmBee

Masih berkaitan dengan kebiasaan berimajinasi. Mungkin banyak orang di luar sana yang suka sekali berimajinasi. Namun, orang kreatif akan memiliki imajinasi yang beda dari yang lainnya. Pemikiran tersebut orisinil, artinya memang terlahir dari buah pemikiranmu sendiri tanpa meniru orang lain.

Baca Juga: Hobi Berimajinasi, Ini Dia 5 Rekomendasi Pekerjaan yang Cocok untukmu

3. Pantang menyerah

pixabay.com/lukasbieri

Tidak mudah menyerah begitu saja. Kamu akan selalu menemukan ide baru yang nantinya bisa digunakan dalam menyelesaikan suatu tantangan atau permasalahan. Kendati masalah datang silih berganti, kamu selalu berhasil memikirkan solusi terbaik.

Bahkan karena sudah terbiasa, bakatmu dalam menemukan ide baru akan terus terasah dan bermanfaat untuk orang di sekitarmu. 

4. Mampu melawan rasa bosan

pixabay.com/StartupStockPhotos

Sejatinya, orang kreatif merupakan orang yang mudah dilanda rasa bosan. Hal ini berkaitan erat dengan keinginan untuk mencoba hal-hal baru yang terlintas dalam pikirannya.

Dengan segudang kreatifitas yang kamu miliki, tentu ada saja ide keren untuk mengusir rasa bosan. Misalnya dengan bereksperimen terhadap hal baru atau mengembangkan sesuatu hal yang sudah ada.

5. Open minded

Pixabay.com/Free-Photos

Mau belajar dan tidak sungkan untuk menerima kritik serta bersedia menilai suatu obyek dari sudut pandang lain juga merupakan kebiasaan orang kreatif. Dengan terbuka, kamu akan menerima masukan-masukan orang lain dan menilainya secara objektif.

Berbekal dengan sikap open minded yang kamu miliki, banyak orang yang merasa kamu adalah sosok yang asyik untuk diajak sharing atau berdiskusi ringan. 

Baca Juga: 5 Pola Pikir Khas Orang-orang Kreatif yang Bikin Mereka Beda

Verified Writer

Nuke Diah Ayuning

Generasi 90an yang mempunyai ketertarikan untuk menulis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya