TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Persiapan Mudik agar Anak Gak Rewel selama di Perjalanan

Kenyamanan anak harus diperhatikan

ilustrasi di dalam mobil (pexels.com/timmossholder)

Salah satu ciri khas dari Hari Raya Idulfitri atau Lebaran adalah pulang ke kampung halaman. Momen ini dikenal dengan istilah mudik yang bisa dilakukan melalui perjalanan darat, laut, maupun udara. Biasanya, yang paling fenomenal adalah mudik jalur darat.

Banyak keluarga melakukan mudik dan menempuh perjalanan jauh demi pulang kampung. Namun, ada tantangan tersendiri jika mudik membawa anak kecil dan bepergian selama berjam-jam lamanya.

Oleh karenanya, persiapan mudik bersama anak perlu direncanakan supaya mereka gak rewel selama perjalanan. Perhatikan dengan saksama, ya!

1. Pastikan anak tidur dengan cukup sebelum melakukan perjalanan 

ilustrasi anak sedang tidur (unsplash.com/anniespratt)

Penting untuk memiliki kualitas tidur yang baik sebelum melakukan perjalanan. Tidak hanya untuk orang dewasa, tetapi juga anak-anak. Kebanyakan anak akan rewel jika kualitas tidurnya berkurang atau terganggu.

Menjaga kualitas tidur akan membuatnya merasa nyaman untuk melakukan perjalanan. Tubuh akan fit dan siap untuk bepergian jauh. Hindari memberikan gawai pada anak di malam hari, karena akan mengganggu waktu tidurnya.

2. Harus nyaman, jangan memaksakan mobil penuh sesak  

ilustrasi bagasi mobil (pexels.com/rachel-claire)

Satu hal yang bisa memicu ketidaknyamanan adalah kondisi di dalam mobil. Jangan sampai kamu memenuhi mobil dengan barang bawaan yang terlalu banyak. Atau juga membawa banyak orang di dalam mobil di luar kapasitasnya.

Perhatikan kenyamanan saat duduk, karena perjalanan akan memakan waktu yang lama. Pastikan kaki tidak terlipat, tempat duduk cukup nyaman, dan tidak sesak. Biarkan anak duduk sendiri dengan car seat atau tempat duduknya, jangan memaksakan dipangku.

Baca Juga: Tips Mudik Bagi Ibu Hamil Agar Aman dan Nyaman di Perjalanan

3. Persiapkan keperluan si kecil, mulai dari obat hingga peralatan lainnya

ilustrasi menyusun pakaian (pexels.com/vlada-karpovich)

Jangan lupa untuk mempersiapkan segala kebutuhan si kecil selama mudik, mulai dari kebutuhannya di perjalanan hingga sampai di tempat tujuan. Harus selengkap mungkin, mulai dari vitamin, obat-obatan, diaper, lotion, tisu basah, dan sebagainya.

Kebutuhan anak-anak memang terlihat lebih ribet dan banyak, tetapi harus semuanya dipersiapkan. Jika kebutuhannya kurang, maka akan menyulitkanmu saat diperjalanan karena akan jadi ribet dan sulit mencarinya.

4. Hindari bau yang menyengat di dalam mobil 

ilustrasi menyetir mobil (unsplash.com/whykei)

Satu alasan yang paling membuat orang suka mabuk perjalanan adalah aroma di dalam mobil. Sebab, sirkulasi udara sangat terbatas dan bau di dalam mobil akan sangat memengaruhi kenyamanan.

Hindari memilih parfum mobil yang terlalu menyengat. Selain itu, hindari juga membawa makanan yang memiliki bau tajam seperti durian, nangka, terasi dan sebagainya. Jika mual, maka perjalanan akan menjadi tidak menyenagkan.

Baca Juga: 5 Tips Mudik dengan Pesawat untuk Pemula, Dicatat Baik-baik Ya!

Verified Writer

It's Me, Sire

A dusk chaser who loves to shout in the silence..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya