TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bangkitlah, Ini 8 Pesan buat Kamu yang Bosan Hidup Gitu-gitu Aja

#GoodLife Lakukan perubahan ternyata tak sesulit itu

Pexels/Min An

Perasaan bosan akan hidup yang begitu-begitu saja pasti pernah jadi masalah bagi sebagian orang. Merasa bagai terperangkap jalani kehidupan di lingkaran yang sama dari tahun ke tahun tentu bukanlah suatu kebanggaan buat kamu. Malah rasanya tersiksa dan ingin segera bebas dari zona monoton tersebut, namun masih bingung harus berbuat apa.

Calm down, guys. Saat terlintas di benakmu bahwa mungkin tak ada yang bisa dilakukan, hal tersebut salah besar. Membiarkan dirimu terus-terusan bingung juga tak akan banyak membantu. Kalau kamu buka mata dan pikiran, ternyata ada banyak yang bisa kamu lakukan agar dapat mengubah keadaan.

Untuk kamu yang sedang galau lantaran hidup terasa begitu jenuh, kamu punya seribu satu cara buat melangkah ciptakan kemajuan. Supaya gak ragu melulu, delapan pesan ini akan memotivasi kamu untuk berubah. Hidup gitu-gitu aja? Gak lagi deh!

1. Detik dimana kamu merasa bosan hidup gitu-gitu aja, tandanya dirimu sadar kalau ada keinginan untuk berubah

Pexels/Min An

Ya, benar sekali. Suatu kesadaran adalah modal utama untuk kamu mengubah nasib. Jadi, jangan abaikan ketika dirimu mulai sadar karena ternyata itulah langkah awal yang kamu butuhkan. Saat kamu merasa ngeh hidupmu begitu-begitu aja dari dulu, lalu mulai dirayapi rasa bosan, berarti kamu menginginkan adanya perubahan.

Jangan beri ruang pada dirimu untuk merasa goyah. Cuma tinggal kuatkan tekadmu, semua akan baik-baik saja kalau kamu punya keyakinan yang amat besar.

2. Bukan besok atau tahun depan, hari ini adalah waktu yang tepat untuk mulai ciptakan perubahan

Unsplash/Wang Xi

Kapan kah waktu yang paling tepat buat kamu memulai sesuatu? Besok, lusa, bulan depan, tahun depan? Salah besar. Tak perlu bertele-tele atau terlalu lama mempersiapkan sesuatu. Pahami kalau setiap detik yang berlalu sangat berharga. Biarkan hari ini menjadi hari dimana kamu memulai langkah kecil yang berarti.

Kamu gak perlu takut. Belajarlah jadi berani untuk memulai lebih cepat. Semakin kamu menunggu lama waktu yang tepat, semakin kamu kehilangan banyak peluang dalam hidup. Pastinya kamu gak mau kesempatanmu melayang, kan?

3. Daripada cuma berangan-angan, biarkan impianmu terwujud dengan suatu langkah yang nyata

Pexels/Min An

Sayang banget kalau rencanamu hanya hidup dalam imajinasi. Kenapa hanya bayangkan kehidupan yang indah, padahal segala sesuatu bisa jadi kenyataan? Dan pastinya, kamu akan bangga jika planningmu direalisasikan di dunia nyata dan benar-benar berhasil.

Mulai sekarang, coba hidupkan hal yang selama ini kamu impikan. Ubah impianmu dari sesuatu yang tadinya sebatas angan-angan, jadi terwujud betulan.

4. Akan lebih bijaksana kalau kamu mengubah pertanyaan "Bagaimana jika gagal?" dengan "Bagaimana jika berhasil?"

Pexels/Min An

Setiap orang pasti setidaknya pernah terjebak dengan keraguan dan mempertanyakan bagaimana jika rencananya gagal. Hal itu kadang membuat kamu melupakan kekuatan optimisme. Ketimbang merasa was-was takut bertemu kegagalan, renungkan bagaimana kalau seandainya kamu berhasil saat melakukannya dengan baik.

Sikap pesimis akan membuat kamu semakin melangkah mundur. Sementara pola pikir optimis akan dekatkan kamu menuju pintu keluar dari zona nyaman. Buat segalanya jadi mungkin, jangan membuat segalanya jadi tidak mungkin. Kerahkan usahamu sepenuhnya supaya kamu bisa dapat hidup yang layak, karena kamu berhak.

5. Ucapkan selamat tinggal untuk hal yang tidak menumbuhkan jiwa positif

Pexels/Min An

Dari sekian banyak sesuatu yang mesti kamu urus supaya bisa ada di kehidupan yang lebih baik, mesti ada suatu ketegasan. Sudah saatnya kamu berpisah dengan apapun hal negatif yang akan hambat kamu untuk melangkah ke depan. Baik itu toxic relationship, teman yang buruk, atau pola pikir tidak baik, kamu mesti coba pangkas sumber penderitaan itu.

Seleksi dengan bijak mana yang terbaik untuk kamu. Jangan ragu untuk mengucapkan selamat tinggal pada sesuatu yang tidak berikan manfaat.

6. Adalah langkah yang benar untuk kamu perbanyak dekatkan diri dengan orang yang punya minat serupa

Pexels/Min An

Jalan keluar dari kehidupan yang biasa-biasa saja adalah dengan coba lakukan apa yang menjadi passion. Selain mencoba gali potensi dengan caramu sendiri, memperluas pergaulan dengan mereka yang punya minat serupa bisa jadi solusi yang brilian. Gimana enggak, mendekat dengan orang dengan kesenangan yang sama tentu akan bikin kamu semakin berkembang.

Caranya mudah, kok. Kamu bisa ikut suatu komunitas atau kegiatan sukarela agar dapat bertemu orang-orang baru. Ingat, selalu ada banyak jalur menuju kehidupan yang kamu inginkan.

7. Yakinkan diri bahwa setiap orang punya hak dan kesempatan untuk keluar dari hidup biasa-biasa saja

Pexels/Min An

Jangan pernah punya pikiran bahwa kehidupan yang cemerlang hanya buat orang-orang tertentu. Layak tidaknya seseorang buat berubah dan merasa bahagia tidak terikat pada usia dan materi. Serius tidaknya usahamulah yang akan jadi penentu.

Setiap orang punya hak yang sama. Dan kamu pun berhak untuk punya kesempatan keluar dari fase hidup yang monoton.

Verified Writer

Nurfi Islami

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya