TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Hal Penting yang Cocok untuk Dimulai Setelah Lebaran

Bisa jadi awal perubahan hidup yang lebih positif, lho!

ilustrasi berolahraga bersama anak (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Euforia perayaan Hari Raya Idulfitri sudah usai. Semua orang yang mudik mulai kembali ke daerah perantauan masing-masing. Mereka yang tinggal di kampung halaman pun segera bersiap untuk menjalani aktivitas seperti biasa.

Namun, tidak jarang tersisa beberapa hal yang masih mengganjal di momen Lebaran. Hal ini menimbulkan rasa tidak nyaman yang bisa mengganggu ketenangan hidup, bahkan mengikis rasa percaya diri. Jika kamu turut mengalami kejadian seperti ini, tidak perlu terlalu larut dalam kesedihan. Sebaliknya, manfaatkan momen setelah Lebaran ini untuk memulai hal penting yang bantu tingkatkan kualitas diri sebagai berikut.

1. Membiasakan untuk berolahraga

ilustrasi olahraga berenang (pexels.com/Guduru Ajay Bhargav)

Bukan rahasia lagi bahwa bagi sebagian orang, Lebaran menjadi saat yang tepat untuk “balas dendam” perihal makan. Setelah berpuasa satu bulan lamanya, kini diperbolehkan untuk kembali bebas mengonsumsi makanan dan minuman yang disukai. Akibatnya, kondisi tubuh yang mulai membaik sekarang jadi kacau lagi. Berat badan naik, gangguan pencernaan, dan sebagainya jadi ancaman.

Meski perilaku ini tidak baik, tetapi pada kenyataannya memang banyak terjadi. Namun demikian, alangkah bijaksana untuk tidak membiasakan hal semacam itu. Sebaliknya, manfaatkan momen setelah Lebaran ini untuk memulai hidup sehat, salah satunya rajin berolahraga. Latihan fisik sudah terbukti memberikan efek positif bagi kesehatan dan menciptakan rasa bahagia. Jadi, jangan ragu untuk bergerak aktif demi jiwa dan raga yang lebih bugar, ya!

Baca Juga: 5 Sikap Setelah Lebaran yang Bikin Hidup Makin Ringan

2. Mengasah rasa ingin tahu yang positif

ilustrasi seseorang yang sedang membaca (pexels.com/George Milton)

Pernahkah kamu merasa kurang nyaman saat berada di acara kumpul keluarga besar? Jika iya, rasanya kamu bukan satu-satunya orang yang mengalaminya. Penyebab hal ini beragam, mulai dari khawatir ditanya macam-macam, hingga dibanding-bandingkan pencapaiannya dengan saudara yang dinilai lebih sukses.

Tidak dimungkiri bahwa keadaan itu dapat menciptakan kekhawatiran tersendiri. Ada sedikit rasa percaya diri yang terkikis saat merasa direndahkan oleh keluarga sendiri. Akhirnya, kamu jadi sedih dan seolah tidak berdaya.

Namun, jangan biarkan dirimu terlalu larut dalam keterpurukan. Kamu harus bisa berbenah diri dan setelah Lebaran ini jadi waktu yang tepat. Biasakan untuk mulai mengasah rasa ingin tahu yang bersifat positif. Pasalnya, hal ini dapat membangkitkan semangatmu untuk mengusahakan yang terbaik. Jika akhirnya kariermu naik tingkat atau kehidupanmu secara umum semakin membaik, tentu akan jadi kebanggaan tersendiri, bukan? Hasilnya, kamu tidak akan minder lagi di Lebaran tahun depan karena sudah punya kualitas diri yang unggul.

Verified Writer

Ratna Kurnia Ramadhani

Sometimes a Vet, sometimes a writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya