TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Kebiasaan Buruk di Tempat Kerja yang Harus Segera Dihentikan

Mulai bekerja dengan benar, jujur, dan penuh dedikasi, yuk!

ilustrasi suasana rapat (pexels.com/fauxels)

Setiap manusia pasti memiliki kebiasaan buruk dalam hidupnya. Bedanya, ada individu yang berhasil mengatasinya dengan baik, ada juga yang tidak mampu melawan godaan dan terus mengerjakan perbuatan-perbuatan negatif tersebut. Nah, golongan yang tidak segera berbenah diri ini kerap kali tidak tahu situasi. Pasalnya, kebiasaan kurang terpuji yang mereka punyai itu bahkan sampai terbawa di tempat kerja.

Sebagaimana yang telah diketahui, tempat kerja seharusnya menjadi arena bagi para profesional untuk menerapkan keahliannya. Ketika ada oknum yang tidak bertanggung jawab melakukan perbuatan negatif, maka bisa menciptakan keadaan yang tidak kondusif. Oleh sebab itu, penting untuk menghentikan beberapa kebiasaan buruk di tempat kerja berikut ini agar tidak terus-terusan menjadi pribadi yang merugikan!

1. Korupsi waktu

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Ivan Samkov)

Apakah kamu masih sering datang terlambat ke tempat kerja? Jika demikian, maka kamu wajib berbenah diri. Pasalnya, apa yang kamu lakukan itu termasuk ke dalam kebiasaan buruk, yaitu korupsi waktu.

Korupsi waktu ini pada dasarnya adalah tidak menggunakan waktu yang dimiliki untuk melakukan suatu kewajiban dengan semestinya. Sebagai contoh, datang terlambat, memperpanjang waktu istirahat makan siang, mengobrol saat bekerja, atau berusaha pulang lebih cepat di saat pekerjaan belum selesai itu juga termasuk dalam kategori ini. Kebiasaan seperti ini mengurangi jam kerja yang sudah ditentukan sehingga kamu tidak bisa berkarya dengan optimal. Jika dibiarkan, maka banyak target kerja tidak tercapai yang akan berujung pada kerugian.

Baca Juga: 6 Cara Hilangkan Rasa Ngantuk di Tempat Kerja, tanpa Minum Kopi!

2. Bekerja secara asal-asalan

ilustrasi seseorang yang sedang malas (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Salah satu kebiasaan buruk yang masih sering dijumpai di tempat kerja adalah bekerja secara asal-asalan. Orang-orang yang melakukan hal ini sering kali tidak sadar atau tidak mau tahu bahwa tindakannya tersebut dapat menimbulkan berbagai dampak buruk, tidak hanya bagi diri sendiri, tetapi juga bagi tempat kerja. Kalau sampai hal itu terjadi, maka tentu keadaan akan sangat kacau.

Jika kamu termasuk golongan yang sering mengerjakan sesuatu secara sembarangan, maka hentikanlah hal tersebut. Bekerjalah dengan baik dan benar sesuai kemampuan dan aturan yang berlaku. Dengan begini, kelak akan tercipta beragam karya berkualitas yang mampu memberikan manfaat luas. Pasti bikin bangga, bukan?

Verified Writer

Ratna Kurnia Ramadhani

Sometimes a Vet, sometimes a writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya