TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kenapa Valentine Identik dengan Cokelat? Cari Tahu yuk!

Dulu Valentine tidak identik dengan cokelat

Ilustrasi cokelat (pexels.com/RODNAE Productions)

Hari Valentine yang jatuh pada 14 Februari memang selalu identik dengan cokelat. Makanan manis ini selalu jadi pilihan hadiah yang diberikan untuk pasangan di hari kasih sayang tersebut. Tapi ternyata ada asal usulnya kenapa Valentine identik dengan cokelat.

Buat kamu yang penasaran, artikel ini akan mencoba mengulasnya secara lengkap. Yuk, simak kenapa Valentine identik dengan cokelat di bawah ini!

1. Zaman dulu cokelat seperti barang mewah

ilustrasi cokelat (pixabay.com/Enotovyj)

Cokelat sudah ada sejak dahulu kala. Melansir Smithsonian Magazine dan History.com, makanan manis ini menjadi simbol kasih sayang, kenyamanan, dan sensualitas. Itulah kenapa orang yang memberikan pasangan cokelat, bisa mengisyaratkan makna tersebut.

Namun ternyata zaman dulu cokelat seperti barang mewah dan gak bisa semua orang menikmatinya. Hanya kalangan tertentu saja yang bisa memakan cokelat seperti suku-suku elit dari suku Maya dan suku Aztec.

2. Awalnya Valentine tidak identik dengan cokelat

ilustrasi makan cokelat. (pexels.com/RODNAE Productions)

Pada mulanya, cokelat tidak identik dengan hari Valentine. Bahkan cokelat baru mulai menyebar ke daratan Eropa pada tahun 1600-an. Namun pada masa itu cokelat baru mulai dinikmati banyak kalangan dan menjadi makanan yang dianggap spesial.

Lalu pada tahun 1840-an, hari Valentine diusulkan untuk menjadi hari libur, terutama di wilayah Eropa. Kemudian pada masa itu, untuk merayakan Valentine seseorang biasanya memberikan hadiah untuk pasangannya, walaupun tapi tidak selalu cokelat dan bisa barang lain.

3. Produsen cokelat asal Inggris membuat inovasi

ilustrasi cokelat pasta (pexels.com/cottonbro)

Keterikatan cokelat dan Valentine tidak lepas dari seseorang bernama Richard Cadbury. Dia keturunan keluarga produsen cokelat asal Inggris. Untuk meningkatkan penjualannya, Cadbury membuat sebuah inovasi pada cokelat buatannya.

Untuk membuat cokelatnya lebih enak dan berbeda dengan yang lain, dia menambahkan mentega pada biji kakao. Lalu lahirlah produk varian cokelat terbaru yang disebut dark chocolate.

Kemudian pada tahun 1861, Cadbury mulai menjual cokelat bikinannya tersebut. Lalu biar lebih menarik, kemasannya dibuat kotak berbentuk hati dengan gambar Cupid dan bunga mawar di atasnya.

Baca Juga: 50 Ucapan Valentine untuk Suami Tercinta, Dijamin Makin Lengket!

4. Akhirnya jadi hadiah untuk pasangan saat Valentine

Ilustrasi hadiah cokelat (pexels.com/Budgeron Bach)

Rupanya inovasi Cadbury berjalan seperti yang diharapkan. Produk cokelat terbarunya dengan kemasan yang menarik, berhasil mencuri minat banyak orang. Produknya pun laku keras.

Sejak saat itu cokelat sering jadi pilihan hadiah buat pasangan saat hari Valentine. Lalu seiring berjalannya waktu, memberi hadiah cokelat saat hari kasih sayang menjadi tradisi dan mulai menyebar dari Eropa ke berbagai negara-negara di dunia.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya