TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Warna Rambut Andrea Gunawan Merupakan Identitas Dirinya

Berani mencoba hal baru, termasuk pada rambutnya

Instagram.com/catwomanizer

Rambut merupakan mahkota perempuan. Andrea Gunawan, seorang influencer yang terkenal dengan akun instagram @catwomanizer, memiliki penampilan rambut yang unik. Andrea berani bereksperimen dengan warna rambut yang tidak biasa. Misalnya, pink dan ungu yang menjadi ciri khasnya. 

Yuk kita simak kisah tentang warna rambut Andrea Gunawan, yang merupakan identitas dirinya berikut!

1. Terlihat dari warna rambutnya, Andrea termasuk orang yang berani mencoba hal baru

Instagram.com/catwomanizer

Keterbukaan Andrea terhadap suatu hal yang baru, sangat terlihat dari warna rambutnya yang anti mainstream. Perempuan ini bahkan tidak hanya sekali bereksperimen terhadap rambutnya.

“Oh, ternyata looks good on me!” kata Andrea di sela-sela momen Indonesia Writers Festival (7/9). Ia pun tidak pernah memiliki rasa khawatir apabila warna yang dipilihnya, terlihat tidak sesuai. Jika kurang cocok, ia akan kembali kembali ke salon untuk memperbaiki warna rambutnya.

Baca Juga: Berani Beda, 15 Gaya Artis Indonesia dengan Warna Rambut Merah Menyala

2. Awal mula Andrea berani mewarnai rambut adalah ketika ia mendapatkan sponsor

Instagram.com/catwomanizer

Karena sponsor, Andrea mulai mencoba untuk mewarnai rambutnya. Warna yang pertama kali ia gunakan adalah abu-abu. Menurutnya, warna itu merupakan warna yang sedang menjadi tren pada 2018. Dirinya pun tertarik untuk mencobanya, sampai kini ketagihan bereksperimen dengan warna-warni lainnya. 

3. Setiap dua bulan sekali, pemilik akun @catwomanizer ini akan memperbaiki warna rambutnya

Instagram.com/catwomanizer

Biasanya, Andrea melakukan perbaikan warna rambut setiap dua bulan sekali. Tetapi, ini tergantung pula terhadap ketahanan warna cat rambut. Selain memperbaiki warna rambut, Andrea juga suka mengubah warna rambut sesuai keinginannya. “Ini terakhir, aku cat di Kanada. Katanya sih, bisa bertahan selama enam bulan,” kata dia.

4. Sedikit tips darinya, shampo yang digunakan untuk rambut berwarna tidak boleh mengandung sulfat

Instagram.com/catwomanizer

Menghindari shampo tanpa kandungan sulfat, akan membuat warna rambut bertahan lebih lama. Salah satu faktor yang membuat cat rambut cepat luntur adalah terdapat kandungan sulfat dalam shampo atau bahkan cat rambut yang digunakan.

Sayangnya, shampo tanpa sulfat masih sulit didapatkan di Indonesia. “Di Indonesia, aku baru menemukan Sensatia Botanica yang menyediakan shampo tanpa kandungan sulfat,” ujarnya. 

Sementara untuk merawat rambut kering, bercabang atau pecah-pecah akibat cat rambut, influencer ini menyarankan merek Olaplex nomor 3. Bukan untuk yang rambutnya berwarna saja, produk ini dapat digunakan untuk kamu yang memiliki rambut rusak. Produk ini berfungsi seperti masker rambut, yang membantu menutrisi rambut rusak. 

Baca Juga: Warna Rambut Apa Ya yang Cocok Buatmu?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya