TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal yang Baiknya Gak Kamu Umbar ke Khalayak Ramai, Bisa Dicap Alay!

Berbagi ada batasnya!

Pexels.com/cottonbro

Di era seperti sekarang, berbagi hal pribadi bisa dilakukan di mana saja. Gak hanya lewat cerita tatap muka, bahkan media sosial sering kali digunakan untuk tempat curhat oleh beberapa orang di luar sana. Harus kamu pahami, nyatanya, gak semua hal yang tampak sepele bisa kita bagikan ke khalayak ramai.

Bisa membuatmu dijauhi hingga dicap alay, berikut lima hal yang baiknya gak kamu umbar ke khalayak ramai. Penasaran apa saja lima hal yang dimaksud? Yuk, baca sampai akhir! 

1. Impianmu di masa depan

Pexels.com/Karolina Grabowska

Menceritakan impianmu di masa depan memang adalah kegiatan yang menyenangkan. Namun, kamu harus ingat bahwa impian yang terlalu diumbar malah bisa membuatmu merasa down saat tidak menjadi kenyataan.

Ada baiknya kamu berbagi ke orang terdekatmu saja perihal impian dan cita-cita yang ingin kamu raih di masa mendatang. Bukan apa-apa, bicara hal yang belum terealisasi ke khalayak ramai malah bisa membuatmu dianggap sebagai pemimpi yang bermulut besar.

Baca Juga: Ampuh, Ini 5 Tips Cepat Raih Kesuksesan yang Jarang Dibicarakan Orang

2. Cerita kesuksesan dan kebahagiaan yang kamu capai

Pexels.com/Gustavo Fring

Saat hatimu merasa bahagia tentu kamu ingin membagikan rasa yang kamu punya ke banyak orang. Niatnya mungkin baik, tetapi bagi segelintir orang di luar sana bisa saja niatmu ditangkap berkebalikan. Memang kita gak perlu mikirin pandangan orang, tetapi akan jauh lebih baik jika kita membagikan kebahagiaan kita secara bijak dan tidak terkesan berlebihan.

Kamu harus ingat bahwa cerita bahagia gak selalu menginspirasi banyak orang. Ada kalanya cerita bahagiamu justru membuat orang lain minder dan merasa dirinya kurang beruntung. Daripada kamu jadi orang yang dicap alay, mendingan kamu pilah dulu kebahagiaan mana yang pantas kamu bagikan.

3. Masalah dalam keluarga

Pexels.com/Alex Green

Sepelik apa pun masalah keluargamu, ada baiknya jangan kamu umbar ke khalayak ramai. Gak akan bikin masalah selesai, aksi umbar yang kamu lakukan malah bisa membuat masalah menjadi semakin besar. Masalah keluarga itu sifatnya rahasia, bukan milik seluruh dunia.

Setiap keluarga pasti punya masalahnya masing-masing. Menceritakan masalah keluarga di area publik justru malah menuai komentar yang mungkin gak semuanya bernada baik. Jika kamu perlu teman berbagi cerita ada baiknya kamu curhat ke orang yang bisa kamu percaya atau dengan bantuan profesional saja.

4. Kisah cintamu dengan pasangan

Pexels.com/Dziana Hasanbekava

Semanis atau sepahit apa pun kisah cintamu, sebenarnya sama-sama gak boleh terlalu diumbar di hadapan publik. Kisah asmaramu dengan pasangan itu sudah masuk area privat. Terlalu sering membagikan kemesraan di hadapan banyak orang justru membuat orang lain illfeel dan tidak nyaman dengan kelakuanmu.

Lagipula, kamu harus ingat bahwa gak semua orang di muka bumi sedang punya pasangan. Kalau kamu mesra-mesraan di hadapan jomlo, secara tidak langsung kamu gak menghargai perasaannya, bukan?

Baca Juga: Pertimbangkan 5 Hal Ini sebelum Mengumbar Masalah Pribadimu ke Teman

Verified Writer

Yulia Nor Annisa

Tulislah agar tidak melupa | Banjarmasin, South Borneo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya