TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

12 Arti Mimpi Bertemu Orang Asing

Percaya atau tidak, mari kita simak penjelasannya

ilustrasi tidur (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Saat tertidur dengan lelap, sering kali kita mengalami mimpi bertemu dengan orang lain atau sosok yang kita kenal. Namun, pernahkah kamu bermimpi tentang orang asing yang sama sekali tidak kamu kenal?

Tentu hal ini menimbulkan pertanyaan yang besar dan sering kali orang bertanya mengenati arti mimpi bertemu orang asing yang tidak pernah kita temui sama sekali. Ternyata, hal ini bisa menunjukkan sebuah rasa aman atau ancaman, lho. Untuk lebih memahaminya, simak penjelasan berikut.

1. Mimpi bertemu orang asing

ilustrasi tidur-tidur ayam (pexels.com/cottonbro)

Bermimpi bertemu orang asing tentunya membuat kamu terkejut dan mungkin terheran-heran. Kamu bisa saja langsung terbangun dan membuat kamu bertanya mengenai siapakah orang tersebut?

Arti dari bermimpi orang asing menandakan bahwa kamu sedang diselimuti rasa tidak aman dan iri. Mimpi ini adalah sebuah peringatan agar kamu bisa tetap percaya diri dan memberikan nilai yang pantas untuk diri sendiri.

Baca Juga: Mengulas Mimpi Seks dari Teori Mimpi, Berkaitan dengan Stres?

2. Mimpi dikelilingi oleh orang asing

ilustrasi sulit tidur (freepik.com/jcomp)

Pernahkah kamu mimpi dikelilingi oleh orang tidak dikenal? Mimpi ini memiliki arti bahwa kamu perlu menuntut hakmu selama ini.

Mimpi ini adalah pertanda akan pengaruh, kekuatan, dan otoritas yang kamu miliki atas orang lain. Cobalah untuk lebih berbahagia dalam hidupmu dan akrabkan diri kepada siapa pun yang dikenal.

3. Mimpi orang asing meminta bantuanmu

ilustrasi tidur dan mimpi buruk (pexels.com/John-Mark Smith)

Mimpi bertemu orang tidak dikenal terkadang membuat kamu merasa tidak aman. Saat bermimpi orang asing yang meminta bantuanmu, hal ini menandakan bahwa kamu harus segera mencari bantuan atau solusi atas masalah yang dialami.

Bantuan ini akan membantumu lebih tenang jika kamu memiliki dukungan dalam melawan rasa takut. Tidak hanya berjuang sendiri, kamu juga bisa dibantu dengan teman yang suportif atau bantuan psikologis.

Baca Juga: Pernah Dikejar dalam Mimpi? Berikut Arti Mimpi Dikejar Orang!

4. Mimpi bertemu orang asing yang sudah mati dan tidak dikenal

ilustrasi tidur (pexel.com/bruce mars)

Banyak yang menyangka bahwa bertemu orang asing yang tidak dikenal menandakan bahwa kematian sudah dekat denganmu. Namun, hal ini ternyata bertentangan dengan apa yang sering dipikirkan oleh orang-orang.

Mimpi bertemu orang mati yang tidak dikenal adalah pertanda bahwa kamu merasa rapuh. Kerapuhan tersebut membawa kamu ke titik di mana kamu telah kehilangan banyak waktu dan penyesalan dalam hidup. 

5. Mimpi bepergian dengan orang asing

ilustrasi tubuh beristirahat (pexels.com/Eren Li)

Bepergian dengan orang asing di dalam mimpi merupakan pengalaman yang cukup unik. Mimpi ini memiliki arti bahwa ada cinta yang datang ke dalam dirimu atau seseorang akan mendekatimu.

Namun, jika kamu sudah menjaling hubungan, hal ini menandakan bahwa orang yang kamu cintai akan berubah dan jauh lebih baik. Jika kamu masih menjomblo, hal ini menandakan bahwa akan ada orang yang siap mengetuk pintu hatimu, lho.

6. Mimpi bertemu orang tampan yang tidak dikenal

ilustrasi seseorang sedang mengalami masalah tidur (Pexels.com/Oboleninov )

Bertemu dengan orang tampan saat tidur juga menandakan bahwa cinta akan menghampirimu. Jika kamu masih jomblo, mimpi ini menandakan bahwa calon pujaan hati akan segera muncul di hadapanmu.

Jika kamu sedang berkencan, mimpi ini menjadi peringatan bahwa akan terjadi sesuatu yang besar tapi membahagiakan dalam hidupmu, seperti pernikahan. Namun, jika sudah menikah, mimpi ini menandakan bahwa ada pengalaman yang baru akan muncul dalam kisah cintamu.

Baca Juga: Inilah 5 Mimpi yang Tidak Boleh Kamu Abaikan, Sudah Tahu?

7. Mimpi berbicara dengan orang asing

ilustrasi seseorang sedang tidur (unsplash.com/all_who_wander)

Mimpi berbicara dengan orang asing merupakan pertanda yang sangat baik. Bermimpi dengan laki-laki atau perempuan yang tidak dikenal merupakan pesan bahwa semesta sedang membawa sesuatu yang baik untukmu.

Jika kamu sedang mengalami masalah kehidupan, mimpi ini menjadi pertanda bahwa kamu akan merasa ringan dan terbuka bila ketika menemukan jalan yang baru. Selain itu, mimpi ini bisa menjadi pertanda bahwa orang dari masa lalumu akan kembali, dan kamu bisa membuka lagi hatinya.

8. Mimpi jatuh cinta dengan orang asing

ilustrasi seseorang sedang tidur (pexels.com/Ron Lach)

Mimpi yang satu ini mungkin cukup aneh untuk dirasakan. Mimpi jatuh cinta dengan orang asing menandakan bahwa kamu akan merasakan kesepian.

Kesepian ini tentunya sangat tidak menyenangkan dan menyakitkan. Mimpi ini bisa jadi pertanda bahwa kamu perlu menghormati diri sendiri dan juga tidak terlalu memberikan banyak harapan dan impian untuk orang lain.

9. Mimpi bertemu orang asing di tempat asing

ilustrasi seseorang sedang tidur (unsplash.com/Lux Graves)

Saat bermimpi bertemu orang asing di tempat asing menjadi pertanda bahwa kamu harus lebih mengingat perasaan terakhirmu sebelum tidur. Jika hal itu membuatmu bahagia, berarti kamu siap untuk berbagai perubahan di dalam hidupmu.

Jika kamu sedang tidak bahagia, hal ini menandakan bahwa kamu takut dengan adanya perubahan di lingkungan dan orang-orang di sekitarmu. Solusinya, kamu perlu memfokuskan dirimu untuk bahagia. 

10. Mimpi bertemu orang asing berpakaian kotor

ilustrasi tidur di kantong tidur (unsplash.com/Mael BALLAND)

Bermimpi dengan orang asing yang berpakaian kotor juga ternyata memiliki arti, lho. Saat kamu bermimpi ini, artinya kamu akan berkonflik dengan orang yang kamu cintai.

Selain itu, mimpi ini juga bisa menjadi pertanda bahwa kamu akan mengalami masalah keuangan. Perspektif lain menjelaskan bahwa mimpi ini dapat diartikan kalau kamu akan jauh dari keyakinan spiritual yang sedang kamu imani.

11. Mimpi bertemu orang asing berpakaian putih

ilustrasi orang tidur (Pexels.com/Karolina Grabowska)

Bagi orang yang bermimpi dengan seseorang yang memakai pakaian putih, mimpi ini menandakan bahwa kamu sedang membutuhkan bantuan. Bentuk bantuan ini bisa berupa nasihat, uang, atau karir.

Untuk mengatasinya, kamu bisa meminta bantuan kepada orang-orang yang kamu percaya. Mulailah untuk lebih terbuka dan bercerita agar perasaan kamu menjadi tenang.

Baca Juga: Mimpi Dapat Nilai O? Ini Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Ujian!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya