Pihak syarikah saat membagikan kartu Nusuk kepada jemaah haji asal Indonesia di hotel Madinah, Arab Saudi, Jumat (16/5/2025). (Media Center Haji/Rochmanudin)
Kartu Nusuk Haji wajib dikenakan selama berada di Madina dan Mekah. Pemerintah Arab Saudi akan menolak jemaah haji yang tidak mengenakan atau membawa Kartu Nusuk Haji. Oleh karenanya, kartu ini dianggap sangat penting.
Pengambilan Kartu Nusuk tidak bisa diwakilkan sebab petugas akan melakukan verifikasi jemaah haji dengan informasi yang terdapat dalam kartu tersebut. Kartu Nusuk akan dibagikan di hotel masing-masing tempat jemaah menginap. Sebelum pembagian, kartu akan dipindai dan foto akan diambil untuk memastikan data dan identitas sesuai dengan aslinya.
Kartu Nusuk Haji berisi identitas, berupa foto, nama, tempat tanggal lahir, nomor visa, nomor paspor, serta lokasi hotel. Dalam kartu ini, terdapat barcode berupa QR code yang dapat di-scan oleh petugas untuk memverifikasi identitas jemaah haji secara digital.
Itulah pengertian tentang Kartu Nusuk Haji yang wajib dimiliki jemaah haji. Semoga informasinya bermanfaat untukmu, ya!