Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Bukan Suka Foto Aja, Ini 5 Tanda Orang yang Narsis Abis!

ilustrasi pria selfie (pixabay.com/Zazu70)

Hayo siapa yang suka menuduh bahwa orang yang suka foto itu narsis? Walau bukan tanda yang serius, ternyata tidak semua orang yang suka foto itu bisa disebut narsis. Karena foto bisa jadi ladang pekerjaan juga.

Untuk lebih jelasnya dan supaya bisa mengetahui orang yang memiliki jiwa narsis, yuk simak lima tanda orang narsis berikut ini. 

1. Tidak mau disalahkan dan antikritik

Ilustrasi wanita kuat (pixabay.com/Claudio_Scott)

Ini dikarenakan orang yang narsis cenderung akan menganggap semua pekerjaannya sudah sempurna. Sehingga jika ada komentar yang negatif, akan dianggap sebagai bentuk iri orang lain terhadap dia. Padahal, maksudnya baik untuk memperbaiki dan menyempurnakan. Namun, karena jiwanya memang narsis, maka akan sulit menerima kritik. 

2. Selalu ingin jadi spotlight di tengah perkumpulan

Ilustrasi persahabatan (pixabay.com/ptksgc)

Misalnya ada acara kumpul-kumpul teman lama. Pasti orang yang narsis selalu sok heboh, banyak upload status dan harus selalu jadi topik pembicaraan. Mulai dari kariernya sampai kehidupannya. Orang yang narsis cenderung suka menjadikan hidupnya jadi bahan pembicaraan, namun maunya selalu yang baik-baik. Tentunya karena mereka antikritik.

3. Menyebutkan semua prestasinya saat sedang ngobrol

Ilustrasi teman wanita (pixabay.com/JonnyBelvedere)

Bahkan tak jarang mereka sampai mengurutkan award pertama yang mereka dapatkan, sampai yang terakhir. Sebenarnya tidak masalah, selama konteksnya ada yang nanya dan memang orang lain ingin tahu. 

Tapi, sebenarnya orang pasti sudah tahu karena setiap award yang didapat selalu dipasang di medsos. Tapi, orang narsis suka menjabarkannya kembali saat sedang ketemuan dengan seseorang. 

4. Selalu post sesuatu yang berkaitan dengan dirinya saja

ilustrasi chatting (pixabay.com/JESHOOTS-com)

Misalnya saja pasang status tentang sifat zodiak. Lucunya yang dipasang adalah hal yang bersifat menonjolkan diri. Misalnya zodiak A suka barang mewah dan sangat dominan. Maka dia akan menulis di medsosnya, "ini aku banget".

Begitu terus berulang kali. Hal ini menunjukkan dia sebenarnya ingin menarik perhatian orang lain supaya kagum. Tapi apakah responsnya selalu kagum? Belum tentu, lho.

5. Maunya kumpul dengan orang-orang yang eksis

Ilustrasi kumpulan teman (pixabay.com/natureaddict)

Tujuannya tidak lain dan tidak bukan supaya dia semakin mendapat spotlight dari orang sekitarnya. Jangan harap dia bergaul dengan orang yang berada di kalangan bawahnya. Karena baginya semakin mendapat perhatian, rasa kagum dan rasa hormat dari orang lain, itu jauh lebih penting.

Jadi, sekarang sudah tahu kan ciri orang narsis yang sebenarnya. Tinggal keputusan kamu mau berteman atau sekadar kenal saja dengan orang yang demikian. 

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Laurensius Aldiron
EditorLaurensius Aldiron
Follow Us