Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Kartu Program Keluarga Harapan (PKH) (Dok. UMSU)
Kartu Program Keluarga Harapan (PKH) (Dok. UMSU)

Intinya sih...

  • PKH bulan Oktober 2025 akan cair mulai awal Oktober hingga Desember melalui Bank Himbara

  • Cara cek status penerima bansos PKH Oktober 2025 bisa dilakukan secara online melalui website resmi Kementerian Sosial

  • Rincian besaran dana bantuan PKH bulan Oktober disesuaikan dengan kategori penerima, pencairan dilakukan melalui Bank Himbara atau kantor pos

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Pencairan dana Program Keluarga Harapan (PKH) saat ini sudah memasuki tahap ke-4. Program ini merupakan bantuan sosial bersyarat yang diberikan kepada keluarga dengan anggota rumah tangga rentan, seperti ibu hamil, anak-anak sekolah, lansia, dan penyandang disabilitas.

Banyak masyarakat yang menunggu pencairan dana ini. Dana tersebut diharapkan bisa segera digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Lantas, kapan PKH bulan Oktober 2025 akan cair? Simak informasi lengkapnya.

1. PKH bulan Oktober 2025 kapan cair?

Salah satu warga penerima dana PKH di Desa Kanigoro, Pagelaran, Kabupaten Malang. Dok/Humas Kemensos

Menurut pengumuman Kemensos, pencairan PKH tahap empat akan dimulai pada awal Oktober 2025 hingga Desember. Penyaluran dilakukan secara bertahap melalui Bank Himbara, yaitu BRI, BNI, Mandiri, dan BTN, menyesuaikan wilayah dan jadwal masing-masing.

Untuk informasi lengkap pencairan PKH 2025, masyarakat dapat mengecek melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos, website resmi cekbansos.kemensos.go.id, atau langsung ke kantor desa. Penerima diimbau membawa KTP dan Kartu Keluarga (KK) saat mengambil dana di bank penyalur atau e-Warong agar proses pencairan berjalan lancar.

2. Cara cek bansos PKH Oktober 2025

Ilustrasi cek bansos online (kemensos.go.id)

Cek status penerima bantuan sosial (bansos) PKH Oktober 2025 kini bisa dilakukan secara mudah dan cepat. Kamu hanya perlu mengakses laman resmi Kementerian Sosial di https://cekbansos.kemensos.go.id/.

Berikut langkah-langkah pengecekan bansos PKH Oktober 2025:

  • Buka laman cekbansos.kemensos.go.id

  • Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa sesuai alamat di KTP

  • Masukkan nama lengkap penerima sesuai data identitas

  • Ketik kode huruf yang muncul di layar

  • Klik tombol "Cari Data"

Setelah data dimasukkan, sistem akan menampilkan informasi penerima sesuai dengan nama dan wilayah yang telah diinput. Jika penerima terdaftar, layar akan menampilkan jenis bantuan yang diterima, sedangkan jika tidak terdaftar akan muncul notifikasi "Tidak Terdaftar Peserta/PM" untuk memberi tahu bahwa data belum tercatat.

3. Dana bantuan PKH 2025

Ilustrasi Dana Bansos. IDN Times/ istimewa

Setiap penerima PKH mendapatkan nominal dana bantuan yang disesuaikan dengan kategori masing-masing. Berikut rincian besaran dana bantuan PKH yang cair bulan Oktober:

  • Ibu hamil: Rp750.000 per tahap

  • Anak usia dini: Rp750.000 per tahap

  • Anak SD: Rp225.000 per tahap

  • Anak SMP: Rp375.000 per tahap

  • Anak SMA: Rp500.000 per tahap

  • Lansia dan disabilitas berat: Rp600.000 per tahap

Pencairan dana dilakukan melalui Bank Himbara, yaitu BRI, BNI, Mandiri, dan BTN, atau melalui kantor pos, tergantung wilayah penerima. Segera cek status pencairan PKH secara online dan siapkan dokumen penting saat mengambil dana tepat waktu. Pastikan selalu mengikuti informasi resmi dari Kemensos agar bantuan diterima tanpa kendala.

Editorial Team