Apakah kamu sedang mencari bacaan yang tak hanya seru, tapi juga sanggup membuatmu merenung dalam-dalam tentang kondisi dunia saat ini? Buku dystopian dan speculative fiction yang reflektif mungkin bisa membuatmu lebih peka terhadap itu. Buku-buku seperti itu biasanya menawarkan narasi tajam tentang masa depan yang membuat pembacanya merenung karena sesuai dengan keadaan sekarang.
Genre dystopian dan speculative fiction bukan sekadar menyuguhkan kehancuran atau teknologi canggih, melainkan juga menjadi cermin bagi kegelisahan sosial, krisis iklim, hingga batas-batas kemanusiaan yang dihadapi sehari-hari. Dengan membaca karya fiksi spekulatif, pembaca diajak melihat berbagai potensi masa depan yang terasa jauh, tapi sebenarnya berakar kepada realitas sekarang. Yuk, bersiap mendapatkan perspektif baru yang sangat berharga dan mungkin akan mengubah caramu memandang dunia sekitar secara lebih kritis!
