5 Kesadaran Hidup yang Bakal Muncul Saat Kamu Usia 23 Tahun

Usia 23 bukan saatnya untuk membuang-buang waktu

Memasuki usia 23 tahun, setiap orang akan mempunyai tanggung jawab dan beban hidup yang semakin bertambah. Usia ini merupakan saatnya untuk kita semua berpikir secara dewasa dan harus bisa menjadi pribadi yang semakin mandiri.

Beberapa perubahan pun, akan mulai terlihat dalam diri kita, saat memasuki usia 23 tahun. Salah satunya adalah munculnya kesadaran dalam diri kita tentang beberapa hal. Contohnya seperti 5 kesadaran yang akan mulai muncul saat memasuki usia 23 tahun.

1. Sadar, bahwa terlalu sering nongkrong hanya akan menghambur-hamburkan uang saja

5 Kesadaran Hidup yang Bakal Muncul Saat Kamu Usia 23 Tahunpexels.com/@pixabay

Nonkrong atau sekedar kumpul-kumpul memang merupakan hal yang seru dan sayang jika kamu lewatkan. Tetapi saat usia kamu sudah 23 tahun yang sudah mempunyai banyak tugas dan tanggung jawab. Kamu akan berpikir dua kali untuk melakukan hal yang satu ini. 

Karena kalau pun terlalu sering, hanya akan membuang waktu dan menghambur-hamburkan uang saja. Lebih baik kamu gunakan untuk keperluan bulanan atau ditabung.

2. Sadar, mencari pasangan tidak hanya untuk dijadikan sekedar pacar saja

5 Kesadaran Hidup yang Bakal Muncul Saat Kamu Usia 23 Tahunpexels.com/@huy-phan-316220

Kesadaran dalam hal hubungan asmara pun, akan mulai mempunyai perubahan. Kamu akan semakin berhati-hati saat mendekati orang yang akan kamu jadikan kekasih hidup. Karena saat ini bagi kamu, mencari pasangan tidak hanya untuk dijadikan pacar saja. Tetapi ingin menjadikan dia sebagai pasangan hidup kamu selamanya.

3. Sadar, bahwa kamu tidak bisa disukai dan bisa menyenangkan semua orang

5 Kesadaran Hidup yang Bakal Muncul Saat Kamu Usia 23 Tahunpexels.com/@khaledreese
dm-player

Sebaik apa pun kamu kepada orang lain. Kamu tidak bisa membuat semua orang balik menyukai dan kamu pun tidak bisa membuat mereka semua bahagia. Tentunya akan ada saja orang yang tidak sepemikiran dengan kamu dan kurang menyukai cara kamu dalam bertindak.

Saat usia 23 ini, kamu harus mulai tidak memikirkan hal itu lagi. Kamu cukup bisa membahagiakan diri kamu sendiri, orang-orang yang kamu cintai dan orang-orang yang mencintai kamu. Tidak perlu semua orang, karena itu sangatlah tidak mungkin sekali.

Baca Juga: 7 Resep Ini Jadi Rahasia Sukses Meniti Karier di Usia 23 Tahun

4. Sadar untuk memenuhi kebutuhan, kamu harus mempunyai pekerjaan sampingan

5 Kesadaran Hidup yang Bakal Muncul Saat Kamu Usia 23 Tahunpexels.com/@valeriya

Disaat beberapa orang menghabiskan waktunya untuk nongkrong atau jalan-jalan bersama sahabatnya. Kamu malah semakin giat dalam bekerja dan mencari pekerjaan tambahan untuk menambah penghasilan. 

Karena pada usia ini kamu akan sangat malu jika harus meminta uang atau keperluan bulanan dari orang tua. Bahkan kamu akan berpikir, seharusnya kamu bisa memberi orang tua, memenuhi kebutuhan kamu dan menabung untuk biaya masa depan.

5. Sadar bahwa kamu harus mulai menabung dan berinvestasi

5 Kesadaran Hidup yang Bakal Muncul Saat Kamu Usia 23 Tahunpexels.com/@maitree-rimthong-444156

Agar hasil kerja keras kamu selama ini tidak habis dengan sia-sia. Maka menabung dan berinvestasi adalah cara yang bisa mengamankan keuangan kamu saat ini dan masa depan. Karena semakin cepat melakukan investasi, maka semakin cepat pula investasi itu menghasilkan keuntungan.

Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan di usia 23 ini. Lakukan hal-hal yang baik dan memberikan manfaat untuk kamu. Temukan passion kamu dan jaga terus rasa semangat kamu.

Baca Juga: Hargai Hidupmu di Usia 23 Tahun dengan Pegang 8 Prinsip Ini

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya