7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!

Gak ada kata susah lagi!

Bicara di hadapan banyak orang tak jarang menjadi momen menakutkan bagi sebagian orang. Namun, sadarkah kamu bahwa kemampuan public speaking itu penting? Banyak hal yang bisa kamu lakukan dengan kemampuan ini. Mulai dari presentasi di kelas, memimpin rapat organisasi, memberikan pelatihan, dan banyak lainnya.

Oleh karena itu, entah untuk tujuan apapun, sudah seharusnya kita memiliki kemampuan public speaking. Sering merasa kurang percaya diri? Baca tips public speaking untuk pemula yang bikin kamu makin pede ini, yuk!

1. Bicaralah untuk memberi

7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!pixabay

Apapun tujuanmu saat melakukan public speaking, ingatlah bahwa sebenarnya tujuan utamamu adalah menyampaikan ide dan gagasan. Saat akan mulai berbicara, luruskan niatmu bahwa kamu berbicara untuk memberi informasi atau bahkan menginspirasi para pendengar. Berikan pengetahuan baru bagi mereka sehingga mereka lebih tertarik dan memperhatikan materi yang kamu sampaikan.

2. Pahami poin-poin yang akan disampaikan

7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!divinetechygirl

Kamu gak harus menghapalnya per kalimat, cukup pahami saja poin-poin pentingnya. Membuat PowerPoint atau mind-mapping juga akan sangat membantumu. Kamu hanya perlu membuat garis besar dari materi yang akan disampaikan, pahami, dan kembangkanlah dengan gaya bahasamu. Kenali pula urutan dari poin-poin tersebut agar penyampaian materi runtut dan mudah dipahami.

3. Gunakan bahasa tubuh

7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!kaboompics

Bukan hanya perkataan lho, yang memberi arti, tetapi gerakan tubuh dan ekspresi wajah juga. Pastikan bahwa gerakan tubuhmu selaras dengan apa yang kamu sampaikan dan hindari gerakan tubuh yang menunjukkan bahwa kamu sedang merasa nervous. Selain itu, gerakan tubuh juga akan membantumu rileks dan tidak kaku saat bicara.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Wajib Belajar Public Speaking Mulai Sekarang

4. Berinteraksi dengan audience

dm-player
7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!rawpixel

Kamu tidak sedang bicara sendiri, maka usahakan untuk melakukan kontak mata dengan mereka. Jadikan audience sebagai bagian penting dari public speaking-mu. Apresiasi mereka dan beri pertanyaan ringan. Bangun ketertarikanmu dengan audience dan mereka pun akan tertarik denganmu.

5. Kenali audience

7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!antenna

Materi yang sama memerlukan penyampaian yang berbeda jika audience-nya berbeda. Bicara di hadapan anak sekolah akan berbeda dengan bicara saat rapat organisasi. Dengan mengenal siapa yang akan kamu beri materi, maka akan terjalin kedekatan antara speaker dan audience. Dengan ini pula, kamu jadi bisa memilih dengan tepat penggunaan kata dan gaya bahasa yang akan dipakai.

6. Seni dalam berbicara

7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!priscilladupreez

Bicara datar tentu akan membosankan, bukan? Oleh karena itu, gunakanlah intonasi yang bervariasi dan tidak monoton. Pastikan artikulasimu jelas dan tidak terdengar seperti menggumam. Gunakan juga penekanan pada kata-kata tertentu agar audience memahami maksud dan emosi yang kamu sampaikan.

7. Hindari kata pengisi/filler word

7 Tips Public Speaking Ini Bikin Kamu Jadi Semakin Pede!marcosjluiz

Filler word adalah kata yang biasa digunakan saat sedang berpikir atau grogi untuk mengisi kekosongan. Kata-kata seperti "hmm", "eeh" dan sebagainya inilah yang harus dikurangi bahkan dihilangkan. Sekali atau dua kali masih terdengar wajar, namun jika dilakukan berulang-ulang tentu akan menggangu. Jadi, berlatihlah untuk mengurangi kata-kata tersebut. Kamu bisa beri jeda 1 atau 2 detik untuk mengisi kekosongan.

Nah, itu tadi tips public speaking untuk pemula yang bisa kamu coba. Public speaking memang susah-susah gampang. Kuncinya adalah banyak berlatih, maka tidak ada kata susah lagi. Sekarang makin pede, kan?

Baca Juga: Peneliti Kembangkan Penonton Virtual untuk yang Takut Public Speaking

Tiara Zalyanti Photo Writer Tiara Zalyanti

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya