Kitchen set punya peran besar dalam kenyamanan aktivitas memasak sehari-hari. Salah pilih material bisa bikin dapur cepat kusam, lengket oleh minyak, dan ribet dirawat. Karena itu, mengetahui setiap karakter bahan jadi langkah awal sebelum menentukan pilihan.
Selain soal tampilan, material kitchen set juga berkaitan langsung dengan daya tahan terhadap panas dan kemudahan perawatan. Area dapur selalu bersentuhan dengan api, uap, serta cipratan minyak dari berbagai masakan. Supaya dapur tetap nyaman dipakai, berikut beberapa tips pilih material kitchen set yang tahan panas dan mudah dibersihkan.
