Pasangan yang memiliki sikap friendly ke semua orang bisa membuat kamu lebih leluasa untuk mengenalkannya pada keluarga atau sahabatmu. Sikap mudah bergaul tersebut membuat suasana lebih seru dan menarik saat sedang bersama.
Namun, pasangan yang terlalu baik dan friendly bisa menimbulkan dampak negatif untuk hubungan kamu. Tertama jika pasanganmu ramah dengan teman lawan jenis, hal ini pasti akan mengganggu perasaanmu. Berikut ini empat dampak negatif pasangan friendly dengan lawan jenis yang perlu kamu tahu.