Setiap orang punya cara sendiri dalam menunjukkan cinta. Ada yang suka memberi hadiah, ada juga yang lebih nyaman menunjukkan lewat perhatian kecil. Nah, dalam dunia MBTI, beberapa tipe dikenal lebih romantis dibanding yang lain. Bukan karena mereka sering bilang "I love you", tapi karena cara mereka mencintai terasa tulus dan penuh makna.
Romantis di sini bukan hanya soal bunga dan cokelat, tapi juga soal sikap dan perhatian yang bikin hati meleleh. Kalau kamu sedang mencari tipe pasangan yang penuh kasih dan setia, mungkin kamu bakal menemukan jawabannya di antara lima tipe MBTI ini!