TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Apa itu Trophy Wife? Bahasa Gaul Baru yang Viral di Sosmed

Ada tanda-tandanya

ilustrasi pasangan (unsplash.com/Jonathan Borba)

Belakangan, istilah trophy wife kian populer di berbagai media sosial. Istilah ini kerap diartikan sebagai simbol dari suatu posisi sosial. 

Nah, apakah kamu sudah tahu tentang istilah trophy wife ini? Simak ulasan lengkap arti, ciri, dan miskonsepsi seputar trophy wife.

1. Apa itu trophy wife?

ilustrasi pasangan romantis (pexels.com/vlada karpovich)

Dilansir Cambridge Dictionary, trophy wife didefinisikan sebagai perempuan muda aktraktif yang menikah dengan pasangan yang jauh lebih tua, sukses, dan kaya. Trophy wife juga menjadi simbol untuk menunjukkan posisi sosial seseorang. 

Sederhananya, trophy wife merupakan istri yang berusaha untuk tidak membuat pasangannya malu dan merasa bangga atau bisa dibanggakan. Namun, sebutan ini kadang dianggap berkonotasi negatif.

2. Ciri-ciri trophy wife

ilustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro studio)

Dilansir Marriage.com, berikut ini beberapa tanda kamu adalah seorang trophy wife:

  1. Pasangan tidak tahu banyak atau tidak terlalu tertarik dengan kehidupan personalmu, seperti apa hobi, passion, atau hal-hal yang kamu sukai. Kemungkinan pasangan hanya akan tertarik pada penampilanmu saja sehingga bisa menjadi partner saat menghadiri acara-acara tertentu.
  2. Kamu selalu menerima hadiah dari pasangan. Seorang trophy wife kemungkinan akan selalu menerima hadiah yang cukup mahal seperti perhiasan.
  3. Pasangan yang mengelola keuangan. Pasangan lebih banyak terlibat mengambil keputusan yang berhubungan dengan kondisi finansial.
  4. Gak ada masalah keuangan. 
  5. Kamu sangat perhatian dengan penampilan.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya