TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pertanda Baik Orangtua Merestui Hubunganmu, Welcome Menerima Doi

Terlihat dari responnya yang ingin lebih mengenal do'i

ilustrasi orangtua (pexels.com/RODNAE Productions)

Ketika serius menjalin hubungan dengan seseorang di usia dewasa, restu orangtua terhadap pasangan menjadi sangat penting. Jadi sedikit banyaknya melihat bagaimana respon orangtua pada hubunganmu itu wajib, untuk tahu apakah ada pertanda restu positif atau tidak. Sebab, menjalani hubungan yang direstui bakal lebih nyaman ke depannya bersama pasangan. 

Lalu bagaimanakah caranya mengetahui kalau hubunganmu direstui? Sebenarnya hal itu bisa dilihat dari banyak hal, mulai dari bagaimana mereka memperlakukan pasanganmu, diterima atau tidaknya dia untuk bisa berbaur. Pokoknya apa saja pertanda baiknya kalau hubungan kamu mendapat restu orangtua, bakal dijelaskan satu-persatu pada pembahasan di bawah ini. 

Baca Juga: 5 Tips Meningkatkan Kehangatan Hubungan dengan Pasangan

1. Responnya positif saat pertama kali kenal

ilustrasi orangtua dan anak (pexels.com/RODNAE Productions)

Orangtua yang merestui hubunganmu sebenarnya bisa dilihat dari bagaimana respon mereka saat pertama kali bertemu dan kenal dengan pasanganmu. Kamu bisa lihat ekspresinya, kalau responnya senang dan semangat untuk berkenalan dengan pasanganmu maka itu sudah merupakan pertanda positif bakal direstui, lho. Kalau kesan pertamanya baik, bakalan lebih lega karena sudah memilih pasangan yang tepat. 

2. Welcome menerima pasanganmu untuk berbaur ke dalam keluarga

ilustrasi berkumpul (pexels.com/Askar Abayev)

Pertanda baik lainnya ketika hubunganmu direstui ialah jika pasanganmu diterima dengan baik untuk berbaur ke dalam keluarga. Yang mana orangtua dan saudara-saudara pun merasa nyaman dengan keberadaan pasanganmu di dekat mereka. Kalau sudah diterima seperti ini, bukan hanya orangtua saja yang merestui tapi secara keseluruhan keluargamu memang setuju dengan hubungan dan sosok pasanganmu. 

Baca Juga: 6 Ciri Pasangan yang Sebenarnya Tidak Serius dengan Hubungan Kalian

3. Ingin tahu hal-hal tentang doi

ilustrasi orangtua dan anak (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kalau orangtuamu suka bertanya tentang pasanganmu, seperti pekerjaannya, kabarnya, hingga latar belakangnya. Itu juga pertanda baik kalau hubungan dan pasanganmu direstui, lho. Dengan catatan menanyakannya memang karena ingin lebih kenal tentang doi, bukan menanyakan seperti menginterogasi. Karena pasti kelihatan ketertarikan dari mereka untuk tahu hal-hal tentang pasanganmu, atau bahkan sering menanyakan kapan dia datang ke rumah lagi. 

4. Kehadirannya ditunggu ketika ada acara keluarga

ilustrasi keluarga berkumpul (pexels.com/Nicole Michalou)

Kalau pasanganmu selalu ditunggu-tunggu kehadirannya dan kerap diundang untuk ikut dalam acara keluarga, itu juga pertanda baik direstui. Biasanya hal ini ada pada hubungan serius di usia dewasa atau matang, yang mana keluarga juga sudah siap untuk menerima kehadiran orang baru untuk menemanimu. Kalau sudah seperti ini gak perlu ragu lagi mengembangkan hubungan ke tahap yang lebih serius bersama pasangan, karena sudah ada kedekatan yang baik dengan keluarga. 

Baca Juga: 9 Tips Agar Hubungan dengan Pasangan Tetap Awet

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya