TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Menyakitkan saat Putus dari Hubungan Bertahun-tahun

Hidup jadi terasa berbeda ketika kehilangan sosoknya 

ilustrasi putus hubungan (pexels.com/RODNAE Productions)

Kita semua mungkin bisa menyukai banyak orang dan tertarik dengan mereka, akan tetapi yang benar-benar dicintai dan melekat dalam hati tidaklah sembarangan. Bisa bertemu dengan seseorang yang benar-benar dicintai dan cocok denganmu adalah suatu hal yang patut disyukuri, apalagi kalau sampai menjalin hubungan selama bertahun-tahun lamanya.

Jika berakhir putus maka sakit hati dan rasa kehilangannya tak akan terkira, terutama lima hal di bawah ini yang membuatnya menjadi semakin menyakitkan.

1. Kehilangan pasangan yang sudah seperti peneman dalam hidup

ilustrasi melamun (pexels.com/RODNAE Productions)

Hal pertama yang paling menyakitkan saat putus dari hubungan yang sudah dijalani bertahun-tahun ialah ketika kamu harus kehilangan sosok pasangan yang sudah seperti peneman dalam hidup.

Karena waktu yang kamu lewati bersamanya tidaklah sebentar, dan ia tidak hanya sekadar pasangan saja akan tetapi juga sahabat yang menemani hari-harimu. Kehilangan dirinya tentu membuatmu merasa hampa sekaligus menyakitkan.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Perlu Mengekang jika Hubungan Sudah Bertahun-tahun

2. Harus menghilangkan kebiasaan yang dilakukan selama dalam hubungan

ilustrasi pasangan (pexels.com/EKATERINA BOLOVTSOVA)

Hal lainnya yang juga tak kalah menyakitkan ialah ketika kamu harus menghilangkan kebiasaan yang dilakukan bersama pasangan selama menjalin hubungan. Mulai dari kebiasaan kecil yang biasa kalian lakukan ketika kencan, atau juga kebiasaan lainnya yang menjadi hal unik di antara kalian.

Melakukan hal ini tidaklah mudah, bahkan sangat berat untuk total menghilangkannya dan menggantikannya dengan kebiasaan baru.

3. Membatasi diri dari orang-orang terdekat mantan

ilustrasi bicara (pexels.com/Monstera)

Ketika hubungan telah berjalan selama bertahun-tahun lamanya maka bukan suatu hal yang aneh jika hubunganmu dengan keluarga dan orang terdekatnya menjadi sangat akrab.

Hal inilah yang membuat perpisahan itu menjadi semakin menyakitkan untuk kedua pihak, yang mana baik kamu ataupun dia harus membatasi diri dari orang-orang terdekat satu sama lain. Sebab kurang pantas rasanya kalau setelah putus tetap dekat dengan merekan, kan. Bisa gagal move on nanti.

4. Merelakan semua perjuangan dan usaha yang dilakukan bersama selama bertahun-tahun

ilustrasi pasangan sedih (pexels.com/Alex Green)

Harus merelakan semua perjuangan dan usaha yang kalian lakukan selama berhubungan juga menjadi hal paling menyakitkan ketika putus. Karena di dalam perjuangan itu terdapat keyakinan dan cinta yang kalian pupuk sejak lama, namun harus berakhir merelakan dan mengikhlaskan semuanya.

Hal ini sangat tidak mudah dilakukan, dan setiap orang yang putus dari pacaran bertahun-tahun butuh waktu untuk bisa mengikhlaskannya.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Takut Kehilangan setelah Pacaran Bertahun-tahun

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya