TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Hadapi Silent Treatment Pasangan Taurus, Sabar

Karena kalau stres, Taurus memilih mengasingkan diri

ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Timur Weber)

Selain terkenal dengan sifat keras kepalanya, zodiak Taurus juga terkenal dengan sikapnya yang sering silent treatment ke pasangan. Baik itu ketika bertengkar atau saat dia punya masalah dan stres dengan beban pikirannya sendiri. 

Taurus adalah zodiak yang sensitif, sehingga cara menghadapi ketika silent treatment pun juga gak bisa sembarangan. Mesti sabar dan jarang emosional, berikut ini adalah beberapa tips menghadapi silent treatment pasangan Taurus. 

Baca Juga: Jangan Diteruskan! 5 Pengaruh Buruk Silent Treatment

1. Santai saja dan jangan terlalu dipikirkan

ilustrasi pasangan (pexels.com/KoolShooters)

Salah satu sisi kepribadian Taurus yang harus kamu tahu saat berhubungan dengannya ialah dirinya cenderung moody. Meskipun tidak seekstrim Gemini, namun mood  Taurus juga sulit ditebak dan mudah berubah dikarenakan hal kecil. 

Sehingga, ketika dia tiba-tiba jadi banyak diam, jangan ditanggapi dengan berlebihan. Karena sebenarnya kamu gak perlu terlalu memikirkannya sampai berprasangka buruk kalo doi bosan padamu, jaga ketenangan dirimu dan tetap santai. Mungkin pasanganmu cuma sedang bad mood

Baca Juga: 5 Karakteristik Pasangan yang Disukai Taurus, Harus Setia dan Jujur!

2. Beri dia waktu dan ruang untuk sendiri

ilustrasi sendirian (pexels.com/Pixabay)

Taurus sebenarnya adalah salah satu zodiak yang sangat membutuhkan ruang sendiri untuk dirinya, bahkan jika ia menjalin hubungan. Jadi kalo pasanganmu sedang diam, maka cukup beri waktu dan ruang untuk sendiri. 

Mungkin saja ia sedang banyak beban pikiran, sedang merencanakan sesuatu, atau intropeksi diri atas hidupnya. Karena zodiak Taurus punya jalan pikiran dan dunianya sendiri yang sulit untuk kita pahami. 

3. Sabar menunggu sampai pasanganmu mau cerita tentang alasan kenapa diam

ilustrasi pasangan bicara (pexels.com/August de Richelieu)

Semua orang sepertinya tahu kalo berhubungan dengan Taurus harus bisa banyak bersabar, terutama saat ia sedang melakukan silent treatment. Selain bersikap santai, kamu juga harus sabar menunggu sampai doi mau terbuka padamu. 

Sampai pasanganmu merasa aman dan nyaman untuk menceritakan tentang hal apa yang membuatnya jadi banyak diam. Entah itu karena ada masalah di kantor, masalah keluarga, atau bahkan mentalnya sedang down karena sesuatu. Dan tugasmu hanyalah jadi pendengar yang baik ketika dia mau bercerita. 

4. Jadilah penenang dan penghiburnya

ilustrasi pasangan (pexels.com/KoolShooters)

Jika pasangan Taurus kamu sedang banyak diam dan terlihat kurang baik mood-nya, maka cobalah untuk menjadi sosok penenang. Sosok ketika ia merasa nyaman menghabiskan waktu bersama dan menghibur suasana hatinya. 

Gak perlu memaksanya untuk bercerita, melainkan cukup nikmati waktu bersama dengan bersantai atau kencan di tempat tenang. Dengan begitu, ia dapat menyegarkan pikiran ketika bersamamu, dan juga terasa menyenangkan ketika kamu bisa membuatnya tertawa. 

Baca Juga: 5 Alasan Silent Treatment Tidak Baik Dilakukan dalam Hubungan!

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya