TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Egois yang Kerap Dilakukan Saat Cinta Bertepuk Sebelah Tangan 

Siap jatuh cinta, harus siap pula menerima rasa kecewa! 

Unsplash.com/Danielle Maclnnes

Dalam urusan asmara, selalu ada pro dan kontra. Kadang Tuhan mengenalkan kita kepada seseorang bukan untuk jadi teman hidup, tapi hanya untuk menjadi sebagian pengalaman semata.

Saat menyukai orang lain tapi orang itu tidak punya perasaan yang sama, tentulah kita akan kecewa. Hal itu wajar, namun kadang tanpa sadar kita telah melakukan hal yang egois. Berikut 5 hal egois yang kerap dilakukan saat cinta bertepuk sebelah tangan.

1. Memaksa orang lain agar memiliki perasaan yang sama 

neilwardcounselling.co.uk

Hal egois yang pertama ialah memaksa orang lain agar memiliki perasaan yang sama terhadap kita. Ini tidak dilakukan oleh kaum adam saja, tapi kaum hawa juga kadang melakukannya.

Sungguh sangat egois jika kamu melakukan hal itu. Sebab, setiap orang memiliki perasaan masing-masing yang tidak bisa kamu paksa. Pikirkan, jika kamu ada di posisinya, maukah dipaksa untuk mencintai orang yang tidak kamu cintai?

Baca Juga: Sabar, 5 Hal Sepele Ini Bukti Cintamu Telah Bertepuk Sebelah Tangan

2. Merasa disakiti padahal tidak 

Pexels.com/Darwis Alwan

Orang yang kamu sukai menolak perasaanmu bukan berarti dia telah menyakitimu, tapi setiap orang punya alasan dan haknya masing-masing. Jangan egois dengan merasa tersakiti, karena sebenarnya itu hanya perasaanmu saja yang terlalu berharap banyak. Pahamilah bahwa dia juga punya jalannya sendiri untuk menggapai cintanya.

3. Menyimpan dendam 

Pexels.com/Tess Emily Seymour

Cobalah pahami orang lain dengan berusaha membayangkan, bagaimana jika kamu ada di posisinya? Jangan dendam hanya karena cintamu tak terbalaskan, sebab hati seseorang tidak bisa kamu paksa untuk menerimamu. Sangat egois jika kamu punya rasa dendam padahal orang itu tidak memiliki kesalahan apa pun terhadapmu.

4. Ingin dihargai sesuai kehendakmu 

Unsplash.com/Christopher Campbell

Semua orang, wanita atau pun laki-laki punya cara masing-masing dalam hal merespons seseorang yang berusaha mendekat. Jangan egois dengan berharap kamu ingin dihargai sesuai kehendakmu, karena kadang orang lain menjauhimu dan bersikap dingin hanya agar kamu tak berharap lebih terhadap dirinya.

Baca Juga: 5 Tipe Orang Saat Mengetahui Cintanya Bertepuk Sebelah Tangan

Verified Writer

Akromah Zonic

"Sometimes to stay alive, you gotta kill your mind" (Tyler Joseph)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya