TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Penting yang Perlu Diperhatikan Ketika Berdiskusi dengan Teman

#IDNTimesLife Jangan ujung-ujungnya malah bermusuhan, ya!

ilustrasi kegiatan diskusi (pexels.com/RF._.studio)

Banyak hal menarik yang bisa dilakukan bareng teman. Tidak hanya berupa aktivitas hiburan semata. Seperti makan bareng di cafe atau nonton konser beramai-ramai, tapi juga kegiatan yang berbobot dan serius seperti berdiskusi. Memang sekilas diskusi gak jauh beda dengan ngobrol biasa. Tapi bisa jadi awal bencana kalau kamu gak hati-hati membawa diri, lho. 

Sebab sering kali ketika berdiskusi kalian bakal saling melontarkan opini yang gak seragam. Kalau tidak mampu mengontrol emosi, bisa-bisa hubungan pertemananmu yang jadi korbannya. Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan lima hal di bawah ini ketika kamu sedang terlibat diskusi dengan teman-temanmu, ya. Yuk, simak baik-baik kelima poinnya. 

1. Lakukan diskusi dengan serius tapi santai

ilustrasi diskusi santai (pexels.com/Tim Douglas)

Melakukan diskusi dengan serius memang penting. Itu artinya kamu menghargai lawan bicaramu dan gak menganggap remeh topik yang lagi dibahas. Apalagi ini menyangkut tugas kuliah yang dilakukan secara kelompok. Mesti dikerjakan dengan benar dan gak boleh banyak bercanda. 

Meskipun serius, bukan berarti suasananya mesti kaku juga, ya. Bikin santai saja. Sekali-kali selingi dengan obrolan ringan di luar topik utama. Supaya kepala kalian gak cepat panas dan gampang terpancing emosi. 

Baca Juga: 5 Cara Mengadakan Diskusi dengan Baik dan Saling Kooperatif

2. Kamu harus sadar bahwa tak selamanya kalian satu pendapat

ilustrasi kegiatan diskusi (pexels.com/fauxels)

Sebelum mulai berdiskusi kamu harus sadar dan mengakui dulu, bahwa kalian tuh gak bisa selalu satu suara. Memang persahabatan kalian bukan lagi satu dua tahun. Bahkan sudah lebih dari satu dekade kamu bersahabat dengan mereka. Tentunya, karakter masing-masing temanmu telah kamu kenal dengan baik, dong. 

Namun bukan berati itu bisa jadi jaminan kalau kalian bakal punya pemikiran yang sama terus, lho. Mungkin saja saat diskusi nanti kamu berseberangan ide dengan salah satu temanmu. Ya, gak masalah terima saja sebagai keberagaman pikiran. Bukan berarti persahabatan kalian gak solid, kan?

3. Di antara kalian gak ada yang paling benar dan paling salah, semua bebas berpendapat, kok

ilustrasi diskusi di kelas (pexels.com/Monstera)

Walaupun masing-masing peserta diskusi punya sudut pandang yang berbeda-beda, tapi ingat gak ada yang paling benar atau paling salah. Bisa jadi, kalian semua benar hanya penyampaiannya saja yang berbeda. Kalau kamu bisa berpikir jernih sejak awal, pasti bisa melihat benang merahnya, kok. 

Kalian semua bebas berpendapat, bukan untuk mencari siapa yang paling unggul. Tetapi mengumpulkan ide-ide positif dari setiap anggota diskusi ini. Sehingga diperoleh kesimpulan, yang pada akhirnya disetujui oleh semua orang. Jadi, gak perlu saling menjatuhkan segala, kan?

4. Kamu gak perlu menentang atau menuruti pemikiran temanmu. Kalian tetap boleh memegang prinsip masing-masing

ilustrasi kelompok diskusi (pexels.com/fauxels)

Kamu pasti sempat berpikiran bahwa pendapatmu ini yang paling benar. Bahkan rasanya ingin mendebat habis-habisan omongan temanmu yang dianggap mengada-ada itu. Tenang, pikirkan dulu matang-matang. Sebenarnya kamu gak perlu capek-capek menentang atau terpaksa nurut sama mereka, kok. Begitu pula sebaliknya. 

Kalian boleh berpendapat, tapi gak bisa saling memaksakan pandangan masing-masing. Jadi sama-sama enak, kan? Dijamin diskusi ini bakal berjalan seru dan minim drama, deh.  

Baca Juga: 5 Jenis Teman yang Bikin Kamu Cepat Sukses, Wajib Punya!

Verified Writer

Angel Rose

Jadikan tulisanmu sebagai virus yang menularkan kebaikan <3 ^^ Ig: @caecilia.angel

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya