TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Ini Jadi Tanda Kalau Kamu Bukan 'Si Jomblo Bahagia'

Kamu pernah mengalami yang mana?

Unsplash.com/Averie Woodard

Masih banyak orang apalagi anak zaman sekarang yang gak nyaman dengan status jomblo. Bagi mereka, punya pacar akan jauh lebih keren. Tapi, apa benar demikian?

Sebenarnya pacaran atau tidak semuanya tergantung hasrat setiap orang. Sering, respon kita akan status kita sendiri yang menjadi masalah. Ada yang bahagia dengan status jomblo, ada pula yang gak bahagia.

Nah kalau kamu punya lima hal di bawah ini, berarti kamu bukan jomblo bahagia. Simak baik-baik deh! 

1. Selalu mengeluh dengan status jomblo

Unsplash.com/Max Ilienerwise

Tanda kamu bukan jomblo bahagia adalah kamu jadi suka mengeluh setiap saat. Mau melakukan ini dan itu tapi sendirian bikin kamu gak menikmati waktu yang kamu miliki. Kamu maunya punya pasangan biar ke mana-mana berdua gitu.

Tapi, ya namanya jodoh perlu diperjuangkan. Memangnya dengan mengeluh jodoh turun dari langit? Daripada mengeluh, lebih baik banyak-banyak bersyukur, berdoa, perluas pertemanan, dan sambil terus memapankan diri.

Baca Juga: Ini 5 Perbedaan Jomblo dan Single, Kamu Termasuk yang Mana?

2. Ilfeel kalau lihat orang lain pacaran

Unsplash.com/Mehrdad Haghighi

Tanpa kamu sadari kalau lihat orang pacaran kamu kadang suka ilfeel. Apalagi kalau lihat orang lain lagi menunjukkan kemesraan, kamu pasti bawaannya nyeletuk gitu. Contohnya, "Ih apaan sih, norak banget deh!" atau "Alay banget sih, palingan nanti putus."

Nah, kalau kamu suka begitu, berarti kamu gak bahagia. Sabar!

3. Sering kamu juga suka baper kan?

Unsplash.com/Abigaik Keenan

Bertolak dari poin 3, terkadang kamu juga bisa baper dengan romantisme orang yang sedang pacaran. Kadang, kamu berandai-andai agar bisa seperti mereka. Kalau sudah tenggelam dalam angan-angan, kamu bisa senyum-senyum sendiri bahkan bisa terbawa mimpi.

Sebenarnya itu gak masalah sih. Tapi kalau hal itu sering terjadi dalam waktu lama, akan bisa berpengaruh pada mentalmu lho. Kamu nanti gak bisa menghargai diri dan gak bisa fokus dalam mengerjakan hal lain.

4. Mudah marah kalau ditanya tentang pacar

Pexels.com/Pixabay

Istilahnya kamu sensitif banget kalau ada yang menanyakan status kamu. Taken or single? Gak jarang, kamu bisa emosian kalau ada yang menanyakan hal tersebut. Sebenarnya gak perlu marah, tinggal bungkam saja mulut mereka dengan alasan-alasan cerdasmu. Jomblo bukan berarti gak laku kan? 

Baca Juga: 6 Hal Ini Bisa Bikin Kamu Lebih Bersyukur Jadi Jomblo

Verified Writer

Arya Sarimata

"When life gets you down, you know what you gotta do? Just keep swimming" -Dory-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya