TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tipe Orang yang Kehadirannya Menguras Energi, Pernah Bertemu?

Mulai ciptakan batas yang sehat

ilustrasi teman (pexels.com/Tim Douglas)

Ada tipe orang yang dengan kehadirannya saja bisa membuatmu merasa capek sendiri. Sayangnya, tipe orang seperti ini sering kita temui di kehidupan sehari-hari: seperti anggota keluarga, teman, dan rekan kerja yang sulit dihindari.

Sehabis berinteraksi dengan mereka, bukan perasaan bahagia yang tinggal, melainkan khawatir, lelah, dan stres sendiri. Yuk, kenali lima tipe orang yang menghisap energi orang lain. Jangan-jangan kamu juga tipe orang seperti itu.

1. Si ratu gosip

ilustrasi pertemanan (pexels.com/Tim Douglas)

Pernah, gak, kamu ketemu satu orang di circle-mu yang hobi banget angkat isu orang lain? Masalah orang dijadikan bahan pembicaraan setiap ngumpul walau tidak ada yang bertanya. Biasanya, si biang gosip ini juga hobi terlibat atau bahkan menciptakan drama itu sendiri.

Semua dilakukan agar mereka menjadi pusat perhatian. Masalah kecil sengaja dibesar-besarkan untuk menuai rasa kasihan orang. Kalau kamu bertemu tipe orang seperti ini, tanggapi seadanya saja. Jangan memberi makan egonya dengan terus memberi perhatian yang tidak perlu.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Kepo Bisa Menguras Energi Positif dalam Diri

2. Si pemalas

ilustrasi wanita merasa lelah (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Orang malas hobi melempar tanggung jawab ke orang lain. Ia tahu itu tugasnya, tapi tidak bersungguh-sungguh memegang komitmen dalam tanggung jawab itu. Akhirnya, orang lain juga yang kesusahan mengkaver pekerjaannya.

Biasanya si pemalas menargetkan orang-orang yang terlalu enggan untuk menolak atau terlalu lembek untuk berkata tegas. Nah, ini bisa kamu jadikan catatan untuk diri sendiri. Jangan jadi orang yang gak enakan. Beranilah membela diri kalau kamu memang benar.

3. Si paling menderita

ilustrasi wanita (pexels.com/RODNAE Production)

Orang tipe ini paling menyebalkan, karena mereka tidak mau bertanggung jawab untuk perbuatan mereka sendiri. Setiap melakukan kesalahan, mereka akan selalu menyalahkan orang lain dan bersikap seolah-olah adalah korban.

Mental korban seperti ini jelas menciptakan relasi toksik. Bayangkan saja, kamu sebagai orang terdekatnya harus selalu siap untuk disalahkan dan bertanggung jawab untuk setiap perbuatannya. Siapa yang gak jengkel coba?

4. Si dominan

ilustrasi percakapan (pexels.com/Christina Morillo)

Harus diutamakan dan harus menjadi pusat atensi. Orang tipe dominan tidak bisa berbahagia untuk kesuksesan dan pencapaian orang lain. Bagai seorang ratu dikelilingi dayang-dayang, ia menganggap dirinya adalah pusat perhatian sementara teman-temannya tak lebih dari pengikutnya.

Orang tipe ini akan menguras energi, karena ia akan selalu berusaha untuk bersaing denganmu bahkan untuk hal-hal kecil. Ia akan selalu merendahkan orang-orang di sekitarnya untuk membuat dirinya merasa lebih baik.

Baca Juga: 5 Tipikal Teman Toxic yang Sebaiknya Dijauhi demi Kesehatan Mental

Verified Writer

Caroline Graciela Harmanto

sedang mengetik ...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya