TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Pentingnya Jadi Teman Diskusi yang Menyenangkan bagi Pasangan

Karena obrolan mendominasi sebuah hubungan

ilustrasi pasangan mengobrol (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Seperti yang diketahui, bahwa komunikasi adalah salah satu kunci kelanggengan sebuah hubungan. Diskusi adalah bentuk komunikasi yang bisa mempererat hubungan antara kamu dan pasangan. Dalam berbagai pengambilan keputusan, diskusi dengan pasangan sangat diperlukan.

Penting banget untuk bisa menjadi teman diskusi yang menyenangkan bagi si dia. Ada banyak keuntungan yang bisa didapat juga dari hal tersebut. Ini nih lima diantaranya.

1. Demi bisa jadi tempat curhat bagi pasangan

ilustrasi pasangan mengobrol (pexels.com/cottonbro studio)

Dengan menjadi tempat curhat yang menyenangkan, pasangan akan merasa senang untuk menceritakan apapun kepadamu. Dia akan selalu membagikan isi pikirannya karena merasa pasangannya adalah orang yang tepat untuk menceritakan berbagai hal. Sehingga gak ada kecurigaan di hati kita terhadapnya.

Pasangan jadi sering mengajak duduk dan ngobrol bersama. Itu karena dia merasa nyaman dan gak memerlukan tempat lain untuk bercerita.

Baca Juga: Ingin Tenang Jalani Hubungan Asmara? Terapkan 5 Tips Ini

2. Membuat hubungan lebih berwarna

ilustrasi pasangan mengobrol (pexels.com/George Pak)

Ketika kamu menjadi teman diskusi yang menyenangkan bagi pasangan, maka hubungan pun jadi lebih berwarna. Setiap hari, kamu dan pasangan bisa mendiskusikan soal berbagai hal tanpa merasa terbebani apalagi merasa gak nyambung. Justru yang ada, kamu jadi gak sabar untuk membuka topik diskusi baru setiap saat.

Isu apapun yang sedang hangat, jadi selalu ingin kamu bahas dengan pasangan. Perasaan nyaman memang bisa mengalahkan segalanya sehingga hubungan jadi bertambah mesra dan harmonis dengan cara yang indah.

3. Pasangan merasa selalu membutuhkanmu

ilustrasi pasangan bahagia (pexels.com/Tran Long)

Saat kamu sudah jadi partner yang menyenangkan untuk mendiskusikan apapun, pasangan akan merasa selalu membutuhkanmu. Dia akan merindukan masa-masa dimana bisa duduk dan berbincang denganmu.

Dia juga gak bisa melewatkan satu hari tanpa mengajakmu berdiskusi. Mulai dari topik yang ringan hingga yang berat, semuanya terasa perlu untuk dibicarakan karena dia memang membutuhkan pertimbanganmu hampir dalam segala hal.

4. Si dia akan selalu melibatkanmu dalam banyak keputusan

ilustrasi pasangan mengobrol (pexels.com/Bethany Ferr)

Menjadi teman diskusi yang menyenangkan juga membuat pasanganmu akan senang meminta pendapat. Dalam berbagai keputusan besar ataupun kecil, dia akan selalu melibatkan dirimu. Ini tentunya mengurangi kesalahpahaman yang mungkin muncul dalam hubungan. 

Dilibatkan dalam berbagai pengambilan keputusan juga membuat kamu merasa lebih dihargai. Sehingga, kalian bisa terus berjalan beriringan dan saling menghargai satu sama lain. 

Baca Juga: [QUIZ] Apakah Kamu Seseorang yang Emotionally Unavailable dalam Hubungan? Cek di Sini!

Verified Writer

Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya