TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tanda Nyata Kamu Sudah Baper dan Jatuh Cinta dengan Sahabat Sendiri

Jatuh cinta memang bukan sesuatu yang bisa dihindari

unsplash.com/Victor Xok

Persahabatan antara cewek dan cowok memang banyak yang bilang tidak akan berhasil dan tidak akan berjalan dengan lancar. Alasannya sih, biasanya karena mungkin di antara salah satunya pasti akan ada saja yang mulai baper atau jatuh cinta dengan sahabatnya sendiri.

Well, jatuh cinta dan baper memang bukanlah sesuatu yang dapat dihindari. Bahkan di antara dua orang sahabat yang sudah terbiasa menghabiskan banyak waktu bersama, potensi untuk jatuh cinta pun biasanya malah akan menjadi semakin besar.

Oleh sebab itu, sebelum kamu terlambat menyadari perasaanmu kepada sahabatmu sendiri, lebih baik kamu lihat dulu tanda-tanda di bawah ini yang menandakan kalau kamu sudah jatuh cinta dengan sahabatmu sendiri!

1. Kamu ingin selalu berada dekat dengan dirinya

unsplash.com/Logan Armstrong

Ketika sudah mulai timbul benih-benih cinta, tanpa kamu sadari pasti kamu rasanya ingin selalu berada di tempat yang sama dengan dirinya. Mau itu disengaja atau tidak, kamu jadi ingin selalu bertemu dan berada dekat dengan dirinya. Kamu diam-diam jadi lebih bersemangat untuk mengikuti beragam acara, meskipun pada awalnya kamu tidak terlalu tertarik dengan acara tersebut.

2. Selalu mencoba untuk mencuri-curi pandang

unsplash.com/Erik Lucatero

Kalau memang gak ada perasaan, lantas buat apa kamu suka curi-curi pandang ke dia? Ketika sedang berada di dalam satu ruangan yang sama, rasanya sulit sekali untuk bisa fokus dengan apa yang sedang dikerjakan. Kamu biasanya jadi lebih fokus untuk melihatnya dan ingin tahu apa yang sedang dia lakukan saat itu.

Baca Juga: 5 Tanda Nyata Cewek Pemalu yang Sedang Jatuh Cinta

3. Selalu tertarik dan penasaran dengan apa yang sedang dia rasakan dan lakukan

Pixabay/adriaticfoto

Kamu tiba-tiba jadi mulai tertarik dan penasaran dengan apa yang sedang dia lakukan. Kamu juga jadi ingin tahu apa saja yang bisa membuatnya tertawa bahagia, dan apa yang bisa membuatnya menjadi marah ataupun bersedih. Kamu jadi ingin mengenalnya lebih dekat, dekat, dan dekat lagi di setiap harinya.

4. Mulai melibatkannya dalam setiap persoalan yang ada di dalam hidupmu

pexels.com/Ana Francisconi

Kamu juga jadi lebih sering meminta pendapatnya tentang setiap hal atau persoalan yang sedang kamu hadapi. Meski tidak ada sangkut pautnya sama sekali, namun hal ini hanyalah alasan agar kamu bisa terus berbicara dan dekat dengan dirinya. Benar kan?

5. Suka tiba-tiba cemburu

pexels.com/Trinity Kubassek

Cemburu memang bisa menjadi salah satu tanda paling kuat yang menandakan kalau kamu sudah mulai baper dan jatuh cinta sama doi. Meski kamu terus saja menyangkalnya, namun tanpa kamu sadari, kamu jadi mulai gak rela jika dia mendekati atau didekati oleh orang lain. 

Baca Juga: 7 Reaksi Tubuh Ketika Jatuh Cinta, Wajar Kalau Ada yang Sampai Pingsan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya