TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Adu Gaya Lamaran Nikita dan Winona Willy, Kompak Menawannya!

#IDNTimesLife kakak beradik yang kompak

Nikita Willy dan Winona Willy. (instagram.com/yorafebrina / instagram.com/nonawilly16)

Winona Willy, adik pesinetron Nikita Willy, baru saja melangsungkan lamarannya dengan Galih Baghaskara pada Sabtu (19/6/2021) lalu. Jika membandingkan dengan lamaran kakaknya pada tahun 2020 silam, style lamaran kakak-beradik ini bisa jadi inspirasimu. 

Nah, bagi kamu yang bingung cari inspirasi kebaya hingga pernak-pernik lamaran, bisa sontek adu gaya lamaran Nikita dan Winona Willy. Yuk, simak artikel berikut ini!

1. Kebaya lamaran

Nikita Willy dan Winona Willy. (instagram.com/morden.co / instagram.com/yorafebrina)

Kebaya lamaran Winona dan Nikita sedikit berbeda dari model, warna, hingga corak. Winona tampil anggun dalam balutan kebaya full kancing depan, sementara Nikita pilih model kurung panjang. Untuk bawahan, Nikita pilih kain songket sementara Winona padukan dengan batik. 

Warna kebaya yang dipilih Winona adalah paduan abu-abu, ungu, dan payet silver yang membuat kebayanya tampak mewah. Sementara sang kakak pilih tampil elegan dengan kebaya hijau yang dipadukan dengan payet berwarna gold. Pilihan warna dan model keduanya memang sedikit berbeda, namun sama-sama mencuri perhatian. 

Baca Juga: 10 Style Makeup dan Kebaya Winona Willy saat Lamaran, Makin Anggun! 

2. Make up

Nikita Willy dan Winona Willy. (instagram.com/yorafebrina / instagram.com/morden.co)

Keduanya tampil flawless dengan makeup natural yang menawan. Winona kenakan blush on dengan nuansa coklat kemerahan, senada dengan eyeshadow yang dipilih. Sementara sang kakak kenakan blusher tipis dengan highlighter yang lebih mencolok. 

Pilihan lipstik tampaknya disesuaikan dengan kebaya masing-masing. Winona tampil fresh dengan warna peach, sementara Nikita pilih warna nude. Soft glam makeup ala keduanya bisa kamu sontek untuk tampil memukau di hari lamaran.  

3. Kebaya keluarga

Nikita Willy dan Winona Willy. (instagram.com/morden.co)

Tak hanya calon pengantin, kebaya keluarga juga perlu kamu pikirkan dengan baik. Jika ingin nuansa kebaya keluarga senada denganmu, sontek gaya Winona yang pilih nuansa abu-abu dan ungu untuk keluarganya. Pilihan warna kalem membuat potret keluarga lebih hangat dan akrab. 

Sementara di hari lamaran Nikita, Winona beserta keluarga pilih kebaya berwarna biru dengan paduan selendang. Model kebaya kurung panjang dipakai pada hari pertunangan Nikita, sementara kebaya berkancing dengan model kerah terbuka dipilih Winona.

4. Hair style

Nikita Willy dan Winona Willy. (instagram.com/nikitawillyofficial94 / instagram.com/nonawilly16)

Keduanya memilih untuk menggelung rambut ke belakang dan membubuhkan aksesori. Winona pilih tambahan bridal hair comb di rambutnya dengan taburan mutiara. Kesan anggun langsung didapatkan berkat tambahan headpiece kecil itu. 

Sementara Nikita pilih tampil dengan fingertip veil berbahan transparan. Detail payet pada tepi renda memberi kesan manis untuk Nikita. Pilihan aksesori rambut bisa kamu sesuaikan dengan seleramu, ya!

Baca Juga: 10 Ide Dekor Lamaran Winona Willy, Mewah Paduan Abu-abu dan Pink

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya