TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Alasan Kenapa Kamu Perlu Kasih Kesempatan Kedua Pada Mantan

Mantan pun perlu mendapat kesempatan emas kok guys!

unsplash.com/evertonvila

Balikan pada mantan bukan hal baru lagi dan sudah dianggap wajar dalam menjalin hubungan. Meski tak selalu berakhir ke pelaminan, namun tak jarang juga dari pasangan ini yang berhasil dan bahkan benar-benar menjadi jodohnya.

Balikan juga gak serta merta bisa dilakukan mengingat kesalahan masa lalu yang sulit dilupakan. Namun bagi mereka yang bisa memperbaiki diri dan masih saling percaya satu sama lain, hal seperti ini masih mungkin dilakukan.

Apa kamu juga pernah mengalami kasus demikian? Sebenarnya pertimbangan apa aja sih yang bisa jadi alasan kamu buat kasih kesempatan kedua pada mantan? Yuk deh simak ulasan di bawah ini.

1. Kalian sudah menyadari kesalahan dan punya kemauan untuk memperbaiki hubungan

unsplash.com/Timo Stern

Ada banyak alasan kenapa hubungan bisa berakhir, kebanyakan karena masalah kecil seperti ketidakcocokan pandangan hidup sampai masalah besar seperti selingkuh atau bersikap kasar. Saat hubungan kalian berakhir, barangkali kalian butuh waktu sendiri untuk mencerna apa yang terjadi.

Setelah beberapa waktu tidak bersama, kalian bisa introspeksi satu sama lain. Entah karena kesalahan dia atau kamu yang lebih besar, kalian jadi menyadari dan punya kemauan untuk memperbaiki hubungan. Kalian masih saling membutuhkan dan lebih nyaman bersama meski banyak orang baru yang datang.

2. Kalian berusaha keras merubah kebiasaan buruk yang membuat hubungan pernah berakhir

unsplash.com/Harli Marten

Tidak hanya kemauan untuk menjalin hubungan lagi, namun kalian juga berusaha keras untuk merubah kebiasaan buruk yang pernah menjadi penyebab hubungan berakhir. Hal ini menjadi bukti bahwa kalian juga berproses untuk menjadi lebih baik dan memahami keinginan satu sama lain.

Karena setiap orang juga bisa berubah, selagi itu ke arah positif, semuanya dilakukan untuk memberikan yang terbaik satu sama lain. Hubungan selanjutnya akan lebih bermakna dan berkualitas karena kalian sudah melewati banyak ujian sebelumnya.

3. Kalian akan belajar bersikap dewasa dan memulai hubungan baru yang lebih serius

unsplash.com/Tim Stief

Memaafkan kesalahan mantan adalah sebuah bukti bahwa kamu punya pribadi yang dewasa. Seseorang memang tidak bisa berubah lebih baik dengan hanya sekejab waktu, namun dengan kemauan menjalin hubungan lagi menandakan bahwa kalian juga menginginkan hubungan yang lebih serius.

Jika dia yang mengajak balikan, besar kemungkinan dia lebih siap dan ingin menjalin komitmen yang lebih kuat dari dulu.

Verified Writer

Fajar Laksmita

a cup of coffee and some cookies

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya