TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lebih Baik Menjomblo Dahulu Jika 5 Kualitas Ini Belum Gebetan Miliki

Biar hubungan nantinya gak bermasalah

Pexels/Gustavo Fring

Dekat dengan seseorang yang kamu taksir memang tak jadi masalah, selama kamu merasa menyukainya dan kalian saling memperlakukan dengan baik. Biasanya pendekatan bersama gebetan dilakukan bertujuan menemukan kenyamanan, dengan harapan kamu dan dia menjalin hubungan yang lebih pasti dan serius.

Namun, alangkah baiknya kamu tak terlalu terburu-buru dalam memutuskan pilihan untuk melanjutkan hubungan kalian ke arah berpacaran. Sebab, setidaknya kamu yakin dan pastikan gebetan memiliki lima kualitas ini sebagai pasangan yang nantinya menjalin hubungan bersamamu.

1. Mampu mengendalikan diri dengan baik

Pexels/cottonbro

Pastikan dahulu jika gebetan selalu berusaha menjaga ucapan dan tindakannya, baik kepadamu dan orang lain. Dia berusaha membuatmu nyaman dengan sikap sopannya, sehingga tanpa kamu minta atau sekadar hanya pecintraan di hadapanmu.

Gebetan sudah terbiasa melakukan hal itu dalam keseharianny, bukan seseorang yang sulit mengendalikan dirinya dan bisa menyakiti serta menyulitkanmu nantinya.

2. Setia

Pexels/Jack Sparrow

Pastikan gebetan merupakan seseorang yang bersedia berkomitmen dengan satu orang. Pastikan juga dia ingin sebuah kesetiaan dalam hubungannya nanti, dengan begitu kamu dapat menilai. Apakah gebetan memang layak untuk kamu seriusi atau masih harus kamu pertimbangkan lagi.

Baca Juga: 5 Tanda Gebetan sedang Menunggu Cinta Orang Lain, Mundur atau Lanjut?

3. Tidak suka berbohong

Pixabay/Mircealancu_RealLife

Jika gebetanmu masih suka menyembunyikan sesuatu atau fakta yang ada dengan tujuan yang tidak jelas. Ada baiknya kamu menjomblo dahulu sambil mempertimbangkan kedekatanmu bersama gebetan. Jangan sampai kamu berpacaran dengan seseorang yang terbiasa berbohong tentang apa pun, karena hal tersebut bisa membuat hubunganmu bermasalah nantinya.

4. Dewasa

Pixabay/Pexels

Jika belum ada kedewasaan yang benar-benar membuatmu terkesan atau nyaman saat di dekatnya, ada baiknya kamu tak perlu terburu-buru menjalin hubungan percintaan dengannya. Kedewasaan memang diperlukan dalam hubungan, karena yang membuat hubungan hancur tak cuma hadirnya orang ketiga tapi juga ego masing-masing.

Baca Juga: 5 Hal Ini Boleh Keren Menurut Cowok, Tapi Belum Tentu bagi Gebetan

Verified Writer

its gracie

Writing my healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya