TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Dapatkan 5 Hal Baik Ini Saat Kamu Mau Melepas Pasangan yang Posesif

Karena kamu akan menemukan pengganti yang lebih baik

pexels.com/Tan Danh

Orang yang memiliki sifat posesif kerap dianggap tak menyenangkan bagi banyak orang. Sebab dia cenderung memegang kendali penuh terhadap semua hal yang dia inginkan. Sehingga dia akan bersikap seenaknya tanpa peduli dengan orang lain.

Orang dengan tipe seperti ini terkadang menaruh rasa cemburu ataupun curiga terhadap sesuatu secara berlebihan. Hal ini yang membuatnya terkesan mengekang kebebasan seseorang.

Jika pasanganmu memiliki tanda-tanda seperti itu, maka segeralah ambil tindakan. Karena sifat posesif yang dimiliki seseorang bisa mengancam kelangsungan sebuah hubungan, maka jangan paksakan dirimu bertahan dalam hubungan yang tak sehat.

Nah jika kamu mau melepas pasangan yang posesif maka kamu akan mendapatkan beberapa hal baik seperti berikut.

1. Kamu bisa bebas melakukan hal apapun tanpa ada yang mengatur

unsplash.com/A L L E F . V I N I C I U S Δ

Pasangan yang posesif kerap mengatur dan ingin selalu berkuasa dalam setiap hal. Sikap tersebut tentu membuatmu seperti dikekang karena tak memiliki kebebasan. Sehingga tanpa kamu sadari perlakuannya yang seperti itu bisa membuatmu tertekan karena sulit melakukan hal yang kamu inginkan.

Jadi lebih baik kamu segera ambil keputusan. Jika memang kamu sudah tak betah bersamanya kamu boleh saja melepas dia. Berpisah dengannya juga akan membawa hal baik bagimu. Kamu bisa bebas melakukan hal apapun yang kamu inginkan tanpa ada yang mengatur maupun melarangmu.

Baca Juga: 5 Cara Hadapi Pacar Super Posesif Tanpa Melukai Hatinya

2. Kamu bisa kembali memperhatikan diri sendiri

unsplash.com/Tamara Bellis

Pasangan yang posesif cenderung ingin dimengerti namun kurang bisa menghargai orang lain. Dia ingin semua hal yang dia mau harus terlaksanakan. Jika sudah seperti itu, pasti kamu akan berusaha untuk meladeni kemauannya. Lalu kapan kamu ada waktu untuk dirimu sendiri? Sebab dirimu juga butuh diperhatikan.

Kamu perlu menasihati pasanganmu yang posesif tersebut agar tak mengambil semua waktumu hanya untuk meladeni dia. Jika nasihatmu tak berpengaruh, kamu boleh saja berpisah dengannya. Dengan begitu kamu bisa fokus kembali untuk menata diri sendiri.

3. Kamu memiliki hubungan yang baik dengan keluarga maupun teman

pexels.com/Sharefaith

Pasangan yang posesif bisa saja merusak hubunganmu dengan keluarga maupun teman. Sebab dia bisa memengaruhi dirimu untuk semakin jauh dari mereka dengan caranya yang ingin selalu diperhatikan olehmu.

Jika seperti itu, tentu kamu hanya memiliki sedikit waktu untuk teman dan keluargamu. Hal tersebut bisa membuat hubunganmu dengan teman dan keluarga semakin renggang.

Jika pasanganmu yang posesif mampu membuatmu semakin jauh dengan keluarga maupun teman, pasti kamu tahu kan hal apa yang harus kamu lakukan agar hubunganmu dengan mereka kembali membaik?

4. Tak ada lagi pertengkaran yang bisa menyebabkan suasana hati memburuk

unsplash.com/Taylor Ann Wright

Sifat posesif pasanganmu tak akan terasa dengan jelas ketika di awal-awal hubungan. Namun semakin kesini kamu akan mengetahuinya karena sifat yang dia tunjukkan akan semakin jelas dengan cara seolah-olah menjadikanmu sebagai bawahan yang gampang untuk diperintah, cemburu dengan berlebihan bahkan mengatur kehidupan pribadimu.

Nah, disitulah kamu akan merasa jengkel dan tidak betah diperlakukan seperti itu. Sehingga bukan tidak mungkin akan terjadi pertengkaran di dalam hubunganmu hingga bisa menyebabkan suasana hati menjadi buruk.

Lebih baik lepaskan pasanganmu yang posesif itu. Jangan bertahan hanya karena cinta saja. Sebab sering bertengkar bisa membuatmu capek hati dan pikiran.

Baca Juga: 9 Tanda Kamu Terlalu "Clingy" dengan Pasanganmu, Apa Saja?

Verified Writer

Izah Cahya

Menulis untuk menghidupkan -do the best- ig : @izahcahya_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya