TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Melihat Ketulusan Cinta Pasangan, Dia Modus Doang Gak Ya?

Akhirnya terungkap juga

pixabay.com/StockSnap

Mungkin bagi sebagian orang pacaran itu bukanlah hal yang susah didapatkan. Pernah gak sih kamu kenal sama orang yang baru putus terus langsung dapat yang lain? Nah, sebenarnya gimana sih cara melihat orang itu tulus gak sih cinta sama kamu?

Secara status mah tinggal ucap juga dapat. Yuk, simak lima tanda cintanya dia itu tulus sama kamu.

1. Gak meuntut kamu melakukan seks sebelum menikah dengannya

pixabay.com/Tumisu

Perumpamaannya, saat kamu beli Hp sebelum kamu bayar, boleh gak sih kamu buka segel di dusnya? Gak boleh, 'kan? Atau saat kamu punya Hp baru terus gak sengaja jatuh, sakit hati gak? Tapi kenapa sama pacar, udah berani buka-bukaan? Itu namanya gak menghargai kamu. Kalau sampai dia nuntut seks atas nama cinta dan status pacar. Sudah jelas tujuan pacarannya hanya buat seks semata. Masih mau kamu sama yang kayak gini?

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Tulus Berbuat Baik tanpa Disertai Niat 'Bisnis'

2. Dia jaga hatimu dengan tanggung jawab

pixabay.com/leviayala

Orang yang cintanya tulus, sadar betul kalau dia itu dititipi hatimu yang sudah kamu percayakan ke dia. Jadi, pasyinya dia menjaganya dengan penuh tanggung jawab. Gak akan mungkin orang yang tulus cinta dan hubungannya sehat, berlaku semena-mena sama kamu, selalu mengkritik dan gak pernah menganggap kamu itu punya hak untuk bersuara. Camkan ini ya, guys!

3. Membuatmu jauh positif tanpa harus bersikap superior

pixabay.com/bdcbethebest

Percaya gak sih saat kamu cinta sama orang, tanpa disuruh atau dipaksa yang gimana juga, kalau kamu tau ada hal yang salah, pasti kamu benerin dengan setulus hati. Tanpa harus nunggu dia marahin kamu bahkan kasar demi alasan mendidik. Jadi, ketika dia itu menganggap kamu salah, dan dia harus dengan kekuatan dan super powernya untuk didik kamu, itu salah besar.

4. Memberikanmu waktu untuk me time sendiri juga

pixabay.com/Pexels

Pasangan yang sehat dan tulus sadar betul bahwa me time itu dibutuhkan olehmu dan juga olehnya. Jadi, gak mesti harus ke mana-mana itu berdua. Kadang, pergi liburan dengan teman masing-masing itu boleh-boleh aja. Karena cinta yang baik itu bukan bicara soal kepemilikan, tapi lebih ke perilaku kamu dan dia dengan label saling cinta. Kamu ya tetap kamu, sampai kapan pun, me time itu mutlak diperlukan.

Baca Juga: Bukan Cinta Tulus, 5 Hal dalam Pacaran yang Dikira Biasa tapi Toxic!

Verified Writer

Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya